3 research outputs found

    STUDI KASUS PENGELOLAAN SAMPAH KANTOR DI FAKULTAS PSIKOLOGI DAN FAKULTAS EKONOMI & BISNIS UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN YOGYAKARTA

    Get PDF
    Latar Belakang: Institusi perguruan tinggi adalah tempat yang menghasilkan sampah kertas. Salah satu unit yang banyak menghasilkan sampah kertas adalah pada kantor fakultas yang berpusat pada ruang Tata Usaha. Pada Kampus I Universitas Ahmad Dahlan memiliki dua Fakultas yaitu Fakultas Psikologi dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Dari kedua Fakultas tersebut memiliki Kantor yang melakukan pengelolaan sampah kertas. Oleh karena itu peneliti ingin mengetahui pengelolaan sampah kertas yang dilakukan oleh Kantor Fakultas Psikologi dan Kantor Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Metode: Jenis penelitian dengan metode kualitatif, dengan rancangan penelitian case study (studi kasus). Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dengan wawancara mendalam dan observasi. Penelitian ini dilakukan di Kampus I Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, dengan jumlah subjek 5 orang dan pemilhan subjek menggunakan teknik purposive sampling. Hasil: Pelaksanaan kegiatan pengelolaan sampah kertas pada Kantor Fakultas Psikologi yaitu dimulai dari pengumpulan sampah kertas hasil dari pengerjaan laporan atau dokumen. Untuk dokumen penting yang mangalami kesalahan dalam pembuatannya akan langsung dihancurkan menggunakan mesin penghancur yang dimiliki ruang Tata Usaha kemudian untuk Arsip akan disimpan terlebih dahulu kemudian nanti akan di serahkan kepada kepala rumah tangga untuk dihancurkan pada tempat yang terpercaya. Sedangkan pada kantor fakultas Ekonomi dan Bisnis sedikit berbeda untuk sampah kertas akan ditumpuk pada satu ruangan kemudian nanti akan dijual termasuk arsip. Dan untuk sampah kertas yang berisi data penting atau rahasia yang mengalami kesalahan dalam pengerjaannya hanya disobek kecil lalu dibuang pada tempat sampah. Kesimpulan: Pengelolaan sampah kertas pada Kantor Fakultas Psikologi dilakukan mulai dari menumpukan sampah kertas, menghancurkan kertas, kemudian menjual kertas. Sedangkan pada kantor Fakultas Ekonomi dan Bisnis melakukan pengelolaan sampah kertas mulai dari menumpuk sampah kertas kemudian menjual sampah kertas. Kata Kunci: Pengelolaan, Sampah Kertas, Volume

    STUDI KASUS PENGELOLAAN SAMPAH KANTOR DI FAKUKTAS PSIKOLOGI DAN FAKULTAS EKONOMI & BISNIS UNIVERSITAS AHMAD DAHLAN YOGYAKARTA

    Get PDF
    : Higher education institutions are places that produce paper waste. One unit that produces a lot of paper waste is the faculty office, which is centered on the Administration room. On Campus I Ahmad Dahlan University has two Faculties namely the Psychology Faculty and the Economics and Business Faculty. Of the two faculties have offices that manage paper waste. Therefore researchers want to know the paper waste management carried out by the Office of the Faculty of Psychology and the Office of the Faculty of Economics and Business, Ahmad Dahlan University, Yogyakarta
    corecore