66 research outputs found

    Analisis Kepuasan Pengguna Layanan Aplikasi MyTelkomsel dengan Menggunakan Model UTAUT

    Get PDF
    Persaingan bisnis di era revolusi industry 4.0 yang semakin pesat selaras dengan perkembangan teknologi informasi. Hal ini menuntut prusahaan untuk mengikuti kemajuan teknologi. Ditambah lagi perkembangan teknologi ini juga mempengaruhi pola konsumsi masyarakat yang lebih menginginkan pelayanan yang praktis dan instan. Sebagai perusahaan telekomunikasi terbesar di Indonesia, Telkomsel mengembangkan aplikasi layanan digitalnya yang dinamakan dengan MyTelkomsel. Aplikasi ini berorientasi kepada prinsip costumer-centricity, yakni pendekatan pemasaran yang dirancang berdasarkan kebutuhan pengguna. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan pengguna dalam penggunaan aplikasi MyTelkomsel dengan menggunakan Unified Teory Of Acceptance and Use of Technology (UTAUT). Dengan menganalisa kepuasan pengguna yang diukur dari pendekatan model UTAUT sesuai kesenjangan antara persepsi user (Gratification Obtained) dan harapan user (Gratifications Sought) atas kinerja layanan aplikasi MyTelkomsel, didapatkan hasil dimana aplikasi MyTelkomsel hanya mampu memenuhi variabel Social Influence, sedangkan pada variabel Performance Expectacy, Effort Expectacy, dan Facilitating Conditions kepuasan pengguna tidak tercapai

    Penerapan Metode User Centered Design dalam Perancangan Ulang Desain Website MAN 1 Pasuruan

    Get PDF
    Dalam membangun citra positif sebagai lembaga pendidikan berbasis islam yang optimis dan mampu bersaing dengan sekolah umum secara kompetitif, MAN 1 Pasuruan mengembangkan sebuah website yang berfungsi sebagai wadah informasi dan media peningkatan citra sekolah yang beralamat https://mansatupasuruan.sch.id. Berdasarkan hasil evaluasi usability menggunakan metode System Usability Scale (SUS) terhadap pengguna website diketahui bahwa tingkat usability website MAN 1 Pasuruan memiliki skor 27,35 dengan rating “Awfull”. Dari hasil evaluasi tersebut maka perlu dilakukannya perancangan ulang desain website MAN 1 Pasuruan dengan menggunakan metode User Centered Design (UCD). Hasil perancangan tersebut memuat solusi dari temuan masalah yakni dengan memperbaiki fungsi menu yang tidak sesuai, menggabungkan menu PPDB dan SPPDB, serta melakukan redesign website yang menghasilkan rekomendasi perbaikan berbentuk prototype website yang kemudian dievaluasi untuk mengetahui peningkatan usability. Prototype tersebut dievaluasi menggunakan metode System Usability Scale dan berhasil mendapat skor lebih tinggi yakni 88,333 dengan rating “Excellent” yang berarti tampilan website MAN 1 Pasuruan sudah lebih baik dan telah memenuhi kebutuhan pengguna

    Evaluasi Usability Aplikasi BTN Mobile dengan Metode User Experience Questionnaire dan Heuristic Evaluation

    Get PDF
    BTN Mobile merupakan fasilitas layanan mobile banking pada Bank Tabungan Negara (BTN). Aplikasi BTN Mobile telah banyak digunakan dan diunduh lebih dari satu juta pengguna. Namun, rating atau penilaian yang diberikan pengguna untuk aplikasi ini tidak cukup baik. Berdasarkan tanggapan pengguna aplikasi BTN Mobile memiliki masalah usability dimana terdapat tampilan aplikasi yang membingungkan penggunanya. Masalah tersebut akan berdampak pada kepuasan pengguna yang buruk dan membuat Aplikasi BTN Mobile mendapatkan rating aplikasi yang kurang memuaskan. Pengalaman pengguna dan tampilan pengguna merupakan salah satu komponen penting pada suatu aplikasi. Oleh karena itu, aplikasi BTN Mobile memerlukan evaluasi untuk mengukur kualitas aplikasi tersebut. Metode evaluasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode User Experience Questionnaire (UEQ) untuk mengetahui level user experience aplikasi BTN Mobile dan Heuristic Evaluation (HE) untuk menemukan masalah kegunaan dalam user interface dengan prinsip usability yang lebih detail. Pada pengujian UEQ ditemukan bahwa level user experience aplikasi BTN Mobile pada sebagian besar skala memiliki nilai yang kurang baik dimana pada skala Kebaruan berada pada kategori buruk dengan nilai 0.175. Untuk skala Daya tarik memiliki nilai 1.13, Efisiensi memiliki nilai 1.05, dan Ketepatan memiliki nilai 1.045 berada pada kategori di bawah rata-rata. Dan pengukuran dengan metode Heuristic Evaluation (HE) didapatkan 19 temuan masalah dari seluruh evaluator. Setelah menemukan permasalahannya dilanjutkan dengan merancang desain perbaikan berdasarkan rekomendasi dan saran evaluator. Hasil pengujian desain perbaikan menunjukkan bahwa rekomendasi desain ini mendapatkan penilaian yang lebih baik dibandingkan dengan desain saat ini. Dengan nilai rata-rata diatas 1.8 pada setiap skalanya dan masuk kedalam kategori sangat baik

    Rancang Bangun Sistem Informasi Penilaian Kinerja Karyawan Menggunakan Metode KPI pada PT Infomedia Nusantara

    Get PDF
    Abstrak— Penilaian kinerja pada manajemen sumber daya manusia bertujuan untuk melakukan evaluasi kinerja, pengembangan dan motivasi karyawan, melakukan verifikasi bahwa karyawan dapat memenuhi standar kinerja dan membantu karyawan dalam mengelola kinerjanya. Tetapi penilaian kinerja dapat menjadi sumber akan kerisauan bagi karyawan dan HRD jika terdapat ketidaksesuaian dalam proses penilaiannya. Proses penilaian kinerja harus dapat menjelaskan standar kinerja, mengukur kritieria penilaian, dan dapat memberikan tanggapan bagi karyawan akan hasil penilaiannya untuk meningkatkan produktivitas dimasa yang akan datang dan memperbaiki kinerja yang tidak sesuai dengan standar penilaian. Penilaian kinerja berdasarkan Key Performance Indicators (KPI) dirancang agar dapat meningkatkan kesesuaian penilaian kinerja dan dapat memaksimalkan tujuan dari penilaian kinerja itu sendiri. PT Infomedia Nusantara sudah menggunakan metode KPI melalui aplikasi Ms Excell secara manual yang kemudian dicetak dan dinilai oleh masing-masing supervisor. Proses ini belum menerapkan sistem yang terintegrasi sehingga membutuhkan waktu lama dalam proses pengumpulan data, sulit mengawasi tingkat kemajuan kinerja karyawan setiap saat dan sulit dalam pembuatan laporan. Selain itu penilaian yang diterapkan dinilai kurang objektif karena tidak transparan dan belum tentu sesuai. Penelitian ini menggunakan metode FAST dan berbasis website dalam pembuatannya. Sistem yang akan dibuat nantinya diharapkan dapa melaksanakan tujuan pengelolaan data karyawan, data pengguna, data penilaian kinerja, dan pembuatan laporan penilaian kinerja yang berupa grafik dan tabel. Seluruh tahap diharapkan dapat terintegrasi guna mendapatkan penilaian kinerja dan memperoleh informasi secara cepat dan tepat serta dapat digunakan dalam pengambilan keputusan untuk kedepannya

    Implementasi Model EFQM untuk Analisis Performa Bisnis pada Branch Rocket Chicken Sidoarjo

    Get PDF
    Rocket Chicken merupakan Perusahaan yang bergerak di Bidang Kuliner yaitu Restoran fast food. Dalam melakukan reporting data setiap cabang harus mengirimkan laporan absensi dan laporan penjualan bulanan berupa hard copy ke pusat (Kota Yogyakarta) dan mengirimkan soft files melalui e-mail ke Manajer area hal ini membuat adanya kemungkinan kebocoran data dan keterlambatan data yang diterima. Dari uraian  tersebut penulis mencoba untuk melakukan implementasi model EFQM (European Fundamental Quality Management) dengan melakukan digitalisasi terhadap model tersebut. dimana proses penilaian akan di-support oleh Aplikasi EFQM yang telah penulis kembangkan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa cabang Sidoklumpuk memiliki nilai performa tertinggi yaitu 6,94 dengan level Integrated, serta kriteria dengan nilai rata-rata tertinggi adalah business results. penggunaan model EFQM ini dinilai cocok untuk digunakan sebagai alat pendukung manajemen di Rocket Chicken karena kriteria, metode, serta Aplikasi sudah diuji dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan

    Rancang Bangun Sistem Informasi Penilaian Kepuasan Pelanggan pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Mojokerto dengan Menggunakan Metode Pengembangan Sistem Spiral

    Get PDF
    Usaha yang dilakukan oleh pemerintah maupun swata saat ini berlomba untuk meningkatkan kualitas pelayanannya. Kantor Pelayanan Pajak adalah unit kerja Direktorat Jendral Pajak yang melaksanakan seluruh pelayanan perpajakan kepada masyarakat. Dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat tentu pihak KPP memerlukan feedback dari masyarakat guna meningkatkan kualitas pelayanan. Salah satu feedback yang dapat dilakukan yaitu dengan melakukan penilaian kepuasan masyarakat (pelanggan). KPP Pratama Mojokerto merupakan salah satu kantor pelayanan masyarakat yang belum menerapkan system penilaian kepuasan pelanggan secara optimal. Akan lebih optimal jika penilaian kepuasan masyarakat (pelanggan) dapat diimplementasikan menggunakan media digital. Salah satunya dengan Sistem Informasi Penilaian Kepuasan Pelanggan. Dalam penelitian ini system akan dikembangkan menggunakn model spiral. Dengan dikembagkan menggunakan model spiral, Sistem Informasi Penilaian Kepuasan Pelanggan dapat membantu masyarakat menyampaikan penilaian terhadap pelayanan dan memudahkan pihak KPP Pratama Mojokerto dalam mengevaluasi penilaian dari masyarakat dengan laporan diagram yang user friendly

    Analisis Penerimaan Pengguna terhadap Layanan Mobile Ticketing dengan Pendekatan TAM dan TRA (Studi Kasus: KAI ACCESS)

    Get PDF
    Abstrak— KAI Access merupakan sebuah aplikasi mobile yang digunakan untuk pemesanan tiket kereta api baik jarak dekat atau jarak jauh secara online. KAI Access juga merupakan solusi pada masa covid-19 untuk meminimalisir kontak fisik antara petugas dan customer. Saat ini perusahaan berupaya untuk terus melakukan pengembangan terkait dengan fitur-fitur supaya KAI Access menjadi solusi yang efektif dan efisien untuk pemesanan tiket secara online. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor yang memberikan pengaruh penerimaan pengguna layanan KAI Access menggunakan metode Technology Acceptance Model (TAM) dan Theory of Reasoned Action (TRA) menggunakan metode penelitian kuantitatif. Untuk mengetahui seberapa produk tersebut untuk dapat diterima oleh konsumen maka perlu dilakukan penelitian terkait dengan penerimaan teknologi. Penerimaan pengguna tersebut dapat diketahui melalui respon yang baik  terhadap niat pengguna dan perilaku dalam menggunakan produk yang diketahui dari jawaban 95 responden yang merupakan pengguna KAI Access, berdomisili di Jawa Timur dan rata-rata penggunanya adalah seorang mahasiswa. Analisis data pada penelitian ini menggunakan uji outer model, uji inner model, dan uji hipotesis. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan program SmartPls 3.0. Penilaian mengenai indikator menggunakan skala likert yang dimulai dari angka 1 yang berarti sangat tidak setuju hingga angka 5 sangat setuju. Sehingga diperoleh hasil penelitian bahwa Perceived Ease of Use berpengaruh positif dan signifikan terhadap Perceived Usefulness, Perceived Usefulness memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap Attitude Toward Using, Perceived Ease of Use memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap Attitude Toward Using, dan Behavior Intention berpengaruh positif dan signifikan terhadap Attitude Toward Using

    Perencanaan Strategis Sistem Informasi pada Toko Hijab Q-Ya menggunakan Metode Ward And Peppard

    Get PDF
    Perencanaan strategis sistem informasi yang dilakukan pada Toko Hijab Q-Ya menghasilkan portofolio usulan aplikasi berjumlah 13 aplikasi diantaranya ialah Sistem Informasi Manajemen Layanan Pelanggan, Sistem Informasi Perencanaan Produksi, Sistem Informasi Manajemen Rantai Pasok, Sistem Informasi Manajemen Pegawai, Sistem Informasi Pemasaran & Penjualan, Sistem Informasi Ekspedisi, Sistem Informasi Akuntansi, Sistem Informasi Eksekutif, serta Sistem Informasi Manajemen Aset. Usulan portofolio aplikasi tersebut dapat diimplementasikan dengan jangka waktu 3 tahun (2022-2025), sehingga dapat meningkatkan performa operasional proses bisnis yang berlangsung. Selain itu, pemanfaatan SI/TI juga sangat diperlukan untuk mendapat keunggulan bersaing dengan kompetitor dan mencapai tujuan bisnisnya. Portofolio usulan aplikasi yang dihasilkan disusun menggunakan metode Ward and Peppard yang memiliki 2 tahapan yaitu tahapan input dan output yang didapat dari beberapa analisis yaitu  analisis Value Chain & analisis SWOT untuk mengidentifikasi faktor mikro, sedangkan analisis Five Forces Model & analisis PEST diperlukan untuk identifikasi faktor makro serta Critical Success Factors dengan perspektif IT Balanced Scorecard untuk  mengetahui faktor kesuksesan kebutuhan SI/TI yang dikelompokkan pada 4 kuadran Strategic Grid McFarlan

    Penggunaan Metode Heuristic Evaluation sebagai Analisis Evaluasi User Interface dan User Experience pada Aplikasi BCA Mobile

    Get PDF
    BCA Mobile adalah aplikasi mobile banking dari Bank BCA yang memiliki fungsi untuk memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi langsung dengan menggunakan smartphone secara aman, mudah, dan cepat. Aplikasi BCA Mobile mendapatkan peringkat tertinggi dalam kategori aplikasi mobile banking pada tahun 2018 sebesar 49,5%. Namun seiring berjalannya waktu, dengan berkembangnya banyak aplikasi mobile banking lainnya aplikasi BCA Mobile mendapat banyak kritik dari pengguna aplikasi yang merasa bahwa tampilan dan fitur yang dihadirkan aplikasi BCA Mobile harus segera diperbarui. User interface dan User experience adalah beberapa faktor penting dalam membangun sebuah aplikasi. Tanpa tampilan dan pengalaman pengguna yang tepat dapat berakibat pengguna berpindah ke aplikasi sejenis lain. Penelitian ini memiliki target untuk mengevaluasi desaintampilan pengguna dan pengalaman pengguna driyang terdapat pada aplikasi BCA Mobile dengan menggunakan metode heuristic evaluation. Metode rekayasa usability untuk menemukan masalah kegunaan dalam user interface sehingga dapat dijadikan sebagai bagian dari proses desain ulang. Metode ini digunakan untuk mendapatkan evaluasi kekurangan dan kesalahan usability. Terdapat 9 aspek yang jadi parameter apakah aplikasi tersebut berkorelasi dengan baik ataupun tidak. Teknik kerja tata cara ini yakni dengan memohon responden mengisi kuesioner yang berkaitan dengan teori 9 aspek dari metode heuristic evaluation yang akan dibuat dalam poin severity rating. Data dari responden yang telah diolah didapatkan aspek Match Between System and The Real world, User Control and Freedom, Consistency and Standards, Recognation Rather than Call, Flexibility and Efficiency of Use, Error Prevention, Help User Recognize Diagnose and recovery memiliki nilai dibawah 1 yang berarti kesalahan pada aplikasi masih bisa ditolerir. Sementara Aspek Aesthetic and Minimalist Design, Help and Documentation memiliki nilai diatas 1 yang berarti kesalahan pada aplikasi perlu diperbaiki segera. Sehingga hasil dari penelitian ini dapat menjadi saran untuk meningkatkan kualitas aplikasi BCA Mobil

    Sistem Pendukung Keputusan Penilaian Tenaga Kependidikan Berprestasi Dengan Metode Saw (Simple Additive Weighting) di Universitas Negeri Surabaya

    Get PDF
    Prestasi kerja pegawai dalam hal ini tenaga kependidikan (Tendik) menjadi penentu keberhasilan kinerja Badan Layanan Umum (BLU) Universitas Negeri Surabaya. Tendik  yang memiliki jiwa kepemimpinan yang baik termasuk kompetensi tendik berprestasi dan unggul yang diharapkan dapat memacu tendik-tendik lain di Universitas Negeri Surabaya untuk beprestasi pula. Penilaian terhadap tendik berprestasi berdasarkan aturan Permendikbud no. 30 Tahun 2018. Form F5 pada lampiran permendikbud No. 30 Tahun 2018 dijadikan variabel penilaian pada sistem pendukung penilaian tenaga kependidikan berprestasi.  Metode yang digunakan penilaian yaitu  metode SAW (Simple  Additive Weighting), karena metode menghasilkan penilaian yang relatif tepat terhadap kriteria penilaian yang ditetapkan.  Kriteria-kriteria  penilaian yang digunakan diantaranya  penilaian tentang ide kreatif, ketuntasan melaksanakan tugas, komitmen, teladan, inspirasi, amanah serta mampu bekerja dalam tim.  Penelitian  dengan metode SAW  yang digunakan menghasilkan  dan memberikan penilaian  sehingga dapat memberikan dukungan keputusan pimpinan untuk memilih  tendik berprestasi. Selanjutnya data tendik berprestasi tersebut di kirimkan tingkat nasional. Pada pengujian black-box  sistem dapat berjalan dengan baik sesuai dengan output yang diharapkan
    • …
    corecore