1 research outputs found

    PENGARUH SELEKSI DAN PENEMPATAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA BANK BJB KANTOR CABANG TAMANSARI

    Get PDF
    ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh seleksi dan penempatan kerja terhadap kinerja karyawan baik secara parsial maupun simultan di Bank BJB Kantor Cabang Tamansari. Seleksi adalah suatu proses pemilihan dan penentuan pelamar pekerjaan yang terdiri dari beberapa langkah spesifik untuk posisi jabatan yang tersedia dengan tujuan mengurangi jumlah pelamar yang terjaring sehingga memenuhi kriteria yang telah ditentukan oleh instansi atau perusahaan. Dan penempatan kerja adalah suatu usaha menyalurkan kemampuan karyawan sebaik-baiknya pada posisi atau jabatan yang paling sesuai dengan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan yang dimiliki serta sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Sedangkan kinerja karyawan adalah kemampuan, keterampilan, dan hasil kerja yang ditunjukkan oleh seorang karyawan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya ditempat kerja. Metode yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dan verifikatif dengan jumlah sampel dalam penelitian ini adlah 70 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan penyebaran kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda, korelasi berganda dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa seleksi dan penempatan kerja terhadap kinerja karyawan di Bank BJB Kantor Cabang Tamansari dapat dikatakan cukup baik. Seleksi mempengaruhi kinerja karyawanb sebesar 29,7%, sedangkan penempatan kerja memperngaruhi kinerja karyawan sebesar 31,6%. Secara simultan, variabel seleksi dan penempatan kerja mampu memberikan kontribusi terhadap kinerja karyawan sebesar 61,3%, dan sisanya sebesar 38,7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Kata Kunci: Seleksi, Penempatan Kerja, dan Kinerja Karyawa
    corecore