1 research outputs found
Pelatihan Keterampilan Sosial di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Putri Muhammadiyah Malang
Anak-anak yang tumbuh di lingkungan panti asuhan, terdapat karakteristik kebutuhan psikologis yaitu kepribadian inferior, pasif, apatis, menarik diri, mudah putus asa, dan penuh dengan ketakutan dan kecemasan yang membuat kemungkinan kesulitan dalam menjalin hubungan sosial dengan orang lain. Tujuan pelatihan ini adalah untuk memberikan keterampilan sosial kepada anak-anak asuh agar dapat terampil dalam interaksi sosialnya. Pelatihan keterampilan sosial untuk anak-anak di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Putri Muhammadiyah Malang dilakukan pada 27-28 Juli 2019 dan 4 Agustus 2019 di Aula Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Putri Muhammadiyah Malang. Peserta sebanyak 30 orang dengan 5 instruktur dari Universitas Negeri Malang. Hasil pengabdian masyarakat melalui pelatihan Keterampilan Sosial adalah p < 0.05 dan ada perbedaan mean pre dan posttest sehingga disimpulkan ada pengaruh pelatihan Keterampilan Sosial terhadap kemampuan sosial anak-anak di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak Putri Muhammadiyah