3 research outputs found
ALAT INDIKATOR KAPASITAS DAN ESTIMASI WAKTU PADA BATERAI LAMPU DARURAT PORTABLE
Lampu darurat portable yang ada saat ini sudah memiliki lampu indikator berupa lampu warna merah dan lampu warna hijau. Lampu warna merah menunjukkan bahwa kapasitas baterai lampu tersebut akan habis, sedangkan lampu warna hijau menunjukkan kapasitas baterai lampu tersebut terisi penuh. Namun lampu darurat portable tersebut belum memiliki informasi mengenai persentase dan estimasi waktu habis dari kapasitas baterai lampu indikator tersebut.
Pada proyek akhir ini dibuat sebuah alat indikator yang dapat menunjukkan persentase dan estimasi waktu dari baterai tersebut yang di tampilkan melalui LCD. Sistem kerja alat ini adalah persentase dan estimasi waktu baterai dibaca oleh sensor tegangan dan sensor arus kemudian diolah di mikrokontroler yang kemudian ditampilkan melalui LCD. Fungsi keypad sebagai input tegangan maksimal, tegangan minimal, batas minimum dan ampere dari baterai. Pada saat LCD menunjukkan batas bawah dari persentase baterai, buzzer akan memberikan alarm, dan mengaktifkan relay. Relay akan non aktif jika LCD menunjukkan persentase maksimal tegangan dari baterai. Sehingga aliran dari PLN akan otomatis terputus. Semua sistem dari alat indikator ini dikontrol oleh mikrokontroler dengan platform Arduino Nano.
Hasil dari proyek akhir ini menujukkan bahwa estimasi waktu habis dari baterai lampu darurat portable dipengaruhi oleh arus dan besar ampere yang tertera pada spesifikasi baterai. Telah dilakukan pengukuran pada 2 lampu darurat portable dengan rata – rata eror 0,225 % pada persentase tegangan dan 35% pada estimasi waktu habis.
Kata Kunci : Lampu darurat portable, mikrokontroler, Arduino Nano, current sensor module
ANTENA MIMO 4×4 MIKROSTRIP PERSEGI PANJANG HIBRIDA PATCH DAN SLOT UNTUK ACCESS POINT PADA WIFI 2,4 GHz DAN 5,8 GHz
ABSTRAK
Perkembangan jaringan komunikasi nirkabel kian berkembang. Kebutuhan akan kecepatan data yang tinggi dan kapasitas yang semakin besar termasuk pada teknologi sistem komunikasi seperti Wireless Fidelity (Wi-Fi). Salah satu solusi agar antena pada Wi-Fi memiliki performasi yang baik maka digunakan sistem antena Multiple-Input and Multiple-Output (MIMO).
Penelitian ini membahas perancangan dan realisasi antena mikrostrip dual band patch rectangular MIMO 4x4 untuk access point pada aplikasi Wi-Fi yang bekerja pada frekuensi 2,441 dan 5,8 GHz. Pada patch antena akan digunakan teknik slot sehingga antena tersebut dapat bekerja di dua frekuensi yang diinginkan. Dari hasil simulasi dibuat prototype dan dilakukan pengukuran secara langsung yang nantinya akan dilakukan analisis perbandingan antara hasil simulasi dengan hasil pengukuran langsung.
Pada penelitian ini didapatkan nilai dari pengukuran antena mikrostrip MIMO yang dapat bekerja di frekuensi 2,441 dan 5,8 GHz. Nilai return loss yang didapatkan yaitu ? -10 dB. Bandwidth ? 40 MHz untuk 2,441 GHz dan ? 100 MHz untuk 5,8 GHz. Gain ? 3 dB. Mutual coupling ? -20 dB. Pola radiasi yang dihasilkan untuk frekuensi 2,441 GHz dan 5,8 GHz adalah unidirectional. Polarisasi yang dihasilkan untuk frekuensi 2,441 GHz dan 5,8 GHz adalah berpolarisasi elips.
Kata Kunci : antena, mikrostrip, Wi-Fi, mimo, slot , patch rectangula