3 research outputs found

    Dinamika pengembangan bakat anak oleh orang tua di Kabupaten Bantul

    No full text
    Perkembangan anak membutuhkan stimulasi dari lingkungan. Peran orangtua merupakan faktor penting dalam perkembangan bakat anak. Oleh karena itu, penelitian mengenai bagaimana pengembangan bakat anak dan faktor yang mempengaruhi perlu dilaksanakan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan kriteria. Subjek dalam penelitian ini adalah orangtua yang memiliki anak berusia 14-18 tahun berjumlah 3 orang. Berdasarkan hasil penelitian, dinamika pengembangan bakat anak pada subjek 1, subjek 2, dan subjek 3 dapat dikatakan cukup baik. Setiap subjek memberikan kesempatan pada anak untuk berkembang dan fasilitas yang dibutuhkan, mendukung setiap tujuan yang ingin dicapai, dan memberikan pengorbanan dalam segi waktu, usaha maupun finansial. Pada subjek 2, terdapat peran orangtua yang belum ditemukan pada subjek 1 dan subjek 3, yaitu menempatkan anak subjek pada lingkungan yang mendukung pengembangan bakat anak. Kendala pengembangan bakat anak subjek 1 terletak pada faktor internal anak yang belum memiliki tujuan profesi untuk dijalani, rasa gengsi, kurang memiliki motivasi berprestasi, dukungan pihak sekolah, keterbatasan secara fisik dan mental pada anak subjek juga menghambat pengembangan bakat anak. pada subjek 2, faktor yang mempengaruhi pengembangan bakat anak subjek terletak pada faktor internal anak yang ingin mengembangkan bakat namun enggan berlatih dan melakukan kegiatan jika bukan tugas dari sekolah. Pada subjek 3, faktor yang mempengaruhi pengembangan bakat anak adalah keinginan anak mengembangkan bakatnya disertai latihan, sifat anak subjek yang pemalu, persepsi terhadap bakat yang dimiliki, persepsi terhadap profesi yang menggunakan bakat anak subjek, dan finansial orangtua
    corecore