44 research outputs found
Implementasi Teknologi Augmented Reality Dalam Pengembangan Media Pembelajaran Perangkat Keras Komputer
Minimnya media pembelajaran digital dalam penyajian materi pelajaran yang berpusat pada siswa masih menjadi permasalahan dalam pembelajaran mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Hal ini nampak pada penyajian materi Perangkat Keras Komputer di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang masih disajikan secara konvensional dan berpusat pada guru. Penelitian ini ditujukan untuk mendeskripsikan implementasi teknologi Augmented Reality (AR) dalam pengembangan media pembelajaran pada mata pelajaran TIK khususnya materi Perangkat Keras Komputer kelas VII SMP. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan dengan menggunakan model 4D. Data penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara, studi dokumentasi, dan angket. Data yang diperoleh selanjutnya dianalisis secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi teknologi AR dalam pengembangan media pembelajaran dapat menghasilkan media digital yang interaktif dan secara real time menampilkan perangkat keras komputer dalam format tiga dimensi dengan kartu Marker sebagai perantara sehingga dapat digunakan oleh siswa secara mobile melalui perangkat handphone masing-masing.
The lack of student-centered digital learning resources remains a problem in the Information and Communication Technology (ICT) school subjects. For instance, the conventionally teacher- centered teaching practices continue to exist within the Computer Hardware classes, particularly at the Junior High School (or SMP in the Indonesian language) level. The study reported in this article, therefore, is aimed at describing the adoption of Augmented Reality (AR) technology in the development of learning resources for the ICT subjects, especially in the Year VII of Computer Hardware classes. A design-based research with the 4D model was used. To gather data, observation, interviews, documentation study, and questionnaires were utilised. Data were then analyzed qualitatively. Findings showed that the adoption of AR technology helped in creating interactive teaching and learning resources. In addition to this, such technology allowed, in real time, the display of computer hardware in a three-dimensional format using an intermediary Marker card. This enabled school students access the learning resources using their mobile phones
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN MUTASI PEGAWAI MENGGUNAKAN METODE AHP (ANALYTIC HIERARCHY PROCESS)
Salah satu elemen penting dari sebuah perguruan tinggi adalah pegawai, pengelolaan pegawai sangat mempengaruhi banyak aspek penentu keberhasilan kerja dari perguruan tinggi tersebut. Terdapat beberapa kendala dalam pengelolaan pegawai di sebuah perguruan tinggi yaitu: perencanaan jenjang karir dari tiap pegawai dan kaderisasi/pergantian jabatan menjadi sulit dan menghabiskan banyak waktu. Hal ini akan menjadi kendala yang cukup signifikan dalam rangka menyusun jenjang karir dari tiap pegawai, selain itu masalah yang sering terjadi dalam proses penilaian kinerja pegawai adalah subjektifitas pengambilan keputusan, terutama jika beberapa pegawai yang ada memiliki kemampuan yang tidak jauh berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah program aplikasi sistem pendukung Keputusan Penentuan Mutasi Pegawai menggunakan metode AHP (Analytic Hierarchy Process) pada sebuah perguruan tinggi. Aplikasi ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman PHP sedangkan databasenya mempergunakan MySQL. Sistem ini dirancang untuk mutasi pegawai, diharapkan sistem ini dapat membantu para pengambuil keputusan dalam menentukan mutasi pegawai
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Web Pada Mata Pelajaran Administrasi Sistem Jaringan Kelas XI TKJ di SMK Negeri 2 Limboto
Administrasi Sistem Jaringan merupakan mata pelajaran jurusan Teknik Komputer Jaringan di SMK Negeri 2 Limboto. Dalam proses pembelajaran di sekolah, sesuai observasi yang dilakukan diperoleh permasalahan di kelas XI jurusan TKJ khususnya pada mata pelajaran Administrasi Sistem Jaringan yaitu masih kurangnya media pembelajaran yang digunakan. Di sisi lain, guru dituntut tidak hanya menguasai materi tetapi juga dituntut untuk menggunakan media pembelajaran agar pembelajaran berlangsung optimal dan menarik bagi siswa. Tujuan penelitian adalah (1) Mengembangkan media pembelajaran berbasis web yang membuat siswa tertarik untuk belajar, memudahkan guru mentransfer materi kepada siswa dan memudahkan siswa mengakses materi belajar. (2) Mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis web. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development dengan model pengembangan Four-D. Hasil penelitian terhadap media pembelajaran berbasis web yaitu uji validitas ahli media memperoleh nilai persentase 83% dengan kategori sangat valid, uji validitas ahli materi memperoleh nilai persentase 85,63% dengan kategori sangat valid, dan uji kepraktisan guru memperoleh nilai persentase 85% dengan kategori sangat praktis, uji kepraktisan siswa memperoleh nilai persentase 88,91% dengan kategori sangat praktis. Dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis web dinyatakan layak berdasarkan uji validitas dan uji kepraktisan untuk digunakan dalam proses belajar mengajar khususnya pada mata pelajaran Administrasi Sistem Jaringan
Sistem Informasi Program Pengelolaan Penyakit Kronis (PROLANIS) Berbasis Android
PROLANIS, merupakan suatu sistem pelayanan kesehatan dan pendekatan proaktif yang dilaksanakan secara terintegrasi yang melibatkan Peserta, Puskesmas, dan BPJS Kesehatan dalam rangka pemeliharaan kesehatan bagi peserta BPJS Kesehatan yang menderita penyakit kronis, namun proses pengolahan data dan perekapan data bulanan yang masih menyebabkan penumpukan arsip data peserta, serta madding puskesmas merupakan wadah yang belum bisa dibilang efektif untuk penyampaian informasi terkait jadwal konsultasi, pemeriksaan dan kegiatan lainnya. Tujuan penelitian ini yaitu diharapkan mempermudah kinerja perangkat puskesmas selaku penanggung jawab program melakukan pemantauan kesehatan peserta PROLANIS, mengelola data hasil medis pasien, riwayat pemeriksaan pasien serta jadwal kegiatan secara real-time. Serta diharapkan menjadi wadah edukasi mengenai penyakit terkait PROLANIS yang dapat meminimalisir penyampaian informasi yang salah kepada pasien. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode prototype dengan tahapan Communication, Quick Plan, Quick Design, Construction Deployment Delivery Feedback. Hasil penelitian ialah menghasilkan sistem yang memudahkan petugas dalam hal pengelolaan data, pencarian data dan pembuatan laporan berkala pasien yang telah terdaftar sebagai peserta kegiatan. Dengan adanya fitur inti send notification jadwal baru juga dapat meminimalisir kesalahan penyampaian informasi mengenai jadwal kegiatan
Rancang Bangun Sistem Informasi Manajemen Di Arcstics Cendekia Berbasis Web Dalam Upaya Meningkatkan Kualitas Pelayanan
Penelitian ini membahas tentang pemasalahan terhadap pelayanan yang ada di lembaga Arcstics Cendekia, dimana pelayanan di lembaga Arcstics Cendekia masih mengadopsi sistem manual sehingga sering menimbulkan beberapa permasalahan seperti penyimpanan data masih menggunakan pembukuan sehingga memungkinkan data hilang atau rusak, CEO kesulitan untuk mengetahui progres kerja konsultan dan kurangnya informasi yang diterima oleh pelanggan terkait layanan dan waktu pelaksanaan layanan. Tujuan penelitian ini adalah untuk membangun sistem informasi manajemen Arcstics Cendekia berbasis web untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang ada di lembaga Arcstics Cendekia khususnya pelayanan bagi pelanggan agar lebih mudah, cepat dan akurat. Metode yang digunakan dalam pengembangan sistem yakni menggunakan metode waterfall. Teknik pengumpulan data melalui observasi dan juga wawancara. Penelitian ini menghasilkan sistem informasi manajemen Arcstics Cendekia berbasis web untuk meningkatkan kualitas pelayanan. Pelanggan dapat melakukan pemesanan layanan, pembayaran dan menerima layanan secara online. Lembaga dapat melihat data pelanggan, data konsultan dan data transaksi dengan mudah dan cepat. Hasil dari pengujian yang telah dilakukan menunjukan bahwa sistem yang dibangun sudah memenuhi persyaratan fungsional, artinya sistem yang telah dibangun dapat menghasilkan manajemen informasi yang diharapkan. Kata Kunci : Sistem Informasi Manajemen, Kualitas Pelayanan, Arcstics Cendekia, Waterfal
Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Informatika
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas X TKJ 1 pada mata pelajaran Informatika di SMK N 2 Limboto melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD. Jenis penelitian ini adalah Peenelitian Tindakan Kelas(PTK).Penelitian ini dilakukan dengan dua siklus yang masing-masing siklus terdiri dari 2 pertemuan. Subjek penelitiannya adalah siswa kelas X TKJ 1 pada mata pelajaran Informatika semester ganjil tahun ajaran 2022/2023 dengan jumlah siswa 30 siswa . Pengambilan data melalui tes hasil belajar siswa menggunakan Pree tes Dan Posttes. Pengolahan data dilakukan secara Kuantitatif dengan melihat pelaksanaan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan hasil belajar siswa. Tingkat ketuntasan yang diperlukan adalah 80% siswa mencapai KKM(Kriteria Ketuntasan Minimal) dengan nilai 80. Hasil penelitian ini mampu meningkatkan hasil belajar siswa kelas X TKJ 1 SMK N 2 Limboto. Rata-rata hasil belajar siswa meningkat dari data Siklus I 43,3% menjadi 97% pada siklus II. Apabila melihat ketuntansan dari data awal tingkat ketuntasan siswa sebelum tindakan 6,7% meningkat menjadi 97 %
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DIRECT INSTRUCTION DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BASIS DATA
Berdasarkan hasil pengamatan awal, proses pembelajaran pada mata pelajaran basis data masih monoton, situasi belajar siswa belum kondusif dan siswa kurang memahami materi yang disampaikan. Hal ini terjadi karena siswa hanya berfokus pada mencatat materi yang telah disampaikan guru yang membuat menurunnya minat belajar siswa sehingga berakibat pada hasil belajar siswa. Hal ini dapat dilihat pada hasil ulangan harian siswa pada materi aplikasi DBMS terdapat beberapa siswa yang belum memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM) yaitu 75, dari jumlah siswa 24 orang terdapat 62,5% siswa yang tidak memenuhi KKM. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Basis Data dengan menerapkan model pembelajaran Direct Instruction pada siswa kelas XI RPL di SMK Negeri 5 Gorontalo. Metode penelitian yang dilakukan yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK), menggunakan perangkat pembelajaran berupa Silabus, RPP, Bahan Ajar, LKPD, Observasi Aktivitas Guru, Observasi Aktivitas Siswa dan Tes Hasil Belajar yang sudah dilakukan validasi. Dari hasil penelitian yang telah dilakukan telah berlangsung selama 1 siklus dengan 3 kali pertemuan, dengan hasil penelitian menunjukkan rata - rata presentase aktivitas guru mencapai 100% dengan kriteria sangat baik, rata - rata aktivitas siswa mencapai 88,88% dengan kriteria sangat baik, rata - rata ketuntasan hasil belajar siswa mencapai 95,83% siswa telah mencapai kriteria tuntas dengan ketuntasan klasikal mencapai 95,83% dengan kriteria baik sekali, dengan demikian penelitian pada siklus 1 dinyatakan berhasil karena telah memenuhi indikator keberhasilan yang telah ditetapkan.Kata kunci: Model Pembelajaran Direct Instruction, Hasil Belajar Siswa, Basis Data