1,095 research outputs found

    KINERJA PORTOFOLIO SAHAM PADA SEKTOR PERTAMBANGAN DI BURSA EFEK INDONESIA

    Get PDF
    The performance of stock portfolio observe not only return but also consider the risk of portfolio. There are several methods that can be used to measure the performance of portfolios using index Sharpe and Treynor index. Stock portfolio performance measurement can be facilitated by using a proxy that LQ 45, a liquid stock market capitalization is high, has a high-frequency trading, does not fluctuate and objectively has been selected by the Stock Exchange. The purpose of this research is to analyze the performance of mining stock portfolio using the Sharpe index and Treynor index in Indonesia Stock Exchange. This study tries to analyze the performance of mining stocks listed on the Indonesia Stock Exchange in the period 2011-2012 using the index Sharpe and Treynor index. The results showed that by using the index Sharpe and Treynor index no stock are performing well. All stock is negative. Performance ratings Sharpe index and Treynor index indicates that the stock portfolio ADRO ITMG is ranked one with an index Sharpe value of -0073 and Treynor index values -0.005.Keywords: Sharpe index, Treynor index, Stock, Portfolio Performance, LQ4

    Pengaruh debt to equity ratio, net profit margin, quick ratio dan corporate goverance terhadap earnings management pada perusahaan-perusahaan otomotif di bursa efek indonesia

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh debt to equity ratio, net profit margin, quick ratio dan corporate governance terhadap earnings management. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan publikasi IDX, Bursa Efek Indonesia, Yahoo Finance periode 2011-2015. Sampel penelitian sebanyak 7 perusahaan otomotif yang terdaftar di BEI.  Penelitian dilakukan dengan sebanyak 35 data, dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dan menganalisis hubungan korelasi dengan perhitungan regresi linear berganda yang diolah menggunakan program SPSS Statistics versi 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa debt to equity ratio berpengaruh tidak singnifikan dan positif terhadap earnings management,  net profit margin, kepemilikan manajerial tidak signifikan dan negative terhadap earnings management, quick ratio berpengaruh signifikan dan negative terhadap earning management. Hal ini berarti perusahaan otomotif yang memiliki likuiditas yang tinggi akan meningkatkan produktivitas dan laba perusahaan, sehingga manajemen tidak perlu melalukan praktik earnings management

    Pengaruh debt to equity ratio, net profit margin, quick ratio dan corporate goverance terhadap earnings management pada perusahaan-perusahaan otomotif di bursa efek indonesia

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh debt to equity ratio, net profit margin, quick ratio dan corporate governance terhadap earnings management. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan publikasi IDX, Bursa Efek Indonesia, Yahoo Finance periode 2011-2015. Sampel penelitian sebanyak 7 perusahaan otomotif yang terdaftar di BEI. Penelitian dilakukan dengan sebanyak 35 data, dengan menggunakan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dan menganalisis hubungan korelasi dengan perhitungan regresi linear berganda yang diolah menggunakan program SPSS Statistics versi 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa debt to equity ratio berpengaruh tidak singnifikan dan positif terhadap earnings management, net profit margin, kepemilikan manajerial tidak signifikan dan negative terhadap earnings management, quick ratio berpengaruh signifikan dan negative terhadap earning management. Hal ini berarti perusahaan otomotif yang memiliki likuiditas yang tinggi akan meningkatkan produktivitas dan laba perusahaan, sehingga manajemen tidak perlu melalukan praktik earnings management

    Pengaruh inflasi, kurs, indeks dow jones dan indeks nikkei 225 terhadap indeks harga saham gabungan (IHSG) di bursa efek indonesia (BEI) pada periode 2011-2015

    Get PDF
    Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk menguji pengaruh inflasi, kurs, indeks Dow Jones dan indeks Nikkei 225 terhadap indeks harga saham gabungan di Bursa Efek Indonesia pada periode 2011-2015. Metode pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Data yang digunakan berupa data time series selama periode Januari 2011 sampai Desember 2015. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan tingkat signifikansi 5%. Dari hasil analisis menunjukkan bahwa inflasi dan kurs berpengaruh secara negatif signifikan terhadap IHSG dan indeks Dow Jones berpengaruh secara positif signifikan terhadap IHSG. Sedangkan indeks Nikkei 225 tidak berpengaruh secara signifikan terhadap IHSG. Kemampuan prediksi dari keempat variabel tersebut terhadap IHSG adalah sebesar 84.1%. Sedangkan sisanya sebesar 15.9% dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian ini

    Pengaruh Informasi Gadai dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Nasabah di Bankaltimtara Syariah Cabang Samarinda

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh informasi gadai emas dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan nasabah di Bankaltimtara Syariah Cabang Syariah Samarinda. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif.penelitian ini menggunakan 54 data responden nasabah Bankaltimtara Syariah Cabang Syariah Samarinda yang menggunakan jsa gadai emas di Bankaltimtara Syariah. Data yang dikumpulkan menggunakan kuesioner dengan skala Likert. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Informasi mempunyai berpengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah di Bankaltimtara Syariah cabang Syariah Samarinda, sedangkan kualitas pelayanan tidak berpengatuh signifikan terhadap kepuasan nasabah di Bankaltimtara Syariah cabang Syariah Samarinda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Informasi (X1) berpengaruh secara signifikan terhadap variabel Kepuasan (Y); Variabel Pelayanan (X2) tidak berpengaruh signifikan terhadap variabel Kinerja (Y). Kata Kunci: Informasi; Kualitas Pelayanan; Kepuasa

    Pengaruh Etika Bisnis dan Lingkungan Bisnis Terhadap Kinerja Bisnis Pedagang Muslim Pasar Rahmat Kota Samarinda

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui untuk mengetahui pengaruh etika bisnis terhadap kinerja bisnis pedagang muslim Pasar Rahmat Kota Samarinda dan untuk mengetahui pengaruh lingkungan bisnis terhadap kinerja bisnis pedagang muslim Pasar Rahmat Kota Samarinda. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda dengan menggunakan alat bantu pengolah data SPSS 25. Pengumpulan data menggunakan kuisioner dengan jumlah sample dalam penelitian ini terdiri dari 48 responden yang merupakan pedagang muslim yang sesuai dengan kriteria. Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel etika bisnis (X1) berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja bisnis pedagang muslim Pasar Rahmat Kota Samarinda; Variabel lingkungan bisnis (X1) berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja bisnis pedagang muslim Pasar Rahmat Kota Samarinda

    Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Promosi Serta Kepuasan Terhadap Loyalitas Konsumen (Studi Pada Jamaah Umroh PT. Arrehlah Wisata Samarinda)

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk menguji bagaimana pengaruh kualitas pelayanan dan promosi serta kepuasan terhadap loyalitas konsumen pada PT. Arrehlah Wisata Samarinda. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif. Jumlah pengamatan sebanyak 75 sampel penelitian yang diperoleh dengan metode non probability sampling yaitu accidental sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda. Hasil analisis dalam penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan, promosi dan kepuasan berpengaruh dan signifikan terhadap loyalitas masing-masing sebesar 0,000, 0,009 dan 0,000.

    Pengaruh intellectual capital terhadap kinerja keuangan di perusahaan asuransi yang terdapat di bei

    Get PDF
    Intellectual capital dapat menjadi faktor penting yang mampu membantu perusahaan dalam memperoleh keunggulan bersaing yaitu dengan memberikan nilai tambah melalui penciptaan inovasi baru. Dengan menggunakan ilmu pengetahuan dan teknologi maka akan dapat diperoleh bagaimana cara menggunakan sumber daya lainnya secara efisien dan ekonomis yang nantinya akan memberikan keunggulan bersaing. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh dari Intellectual Capital (IC) terhadap kinerja keuangan perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI. Metode pengukuran IC yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Value Added Intellectual Capital (VAIC) yang dikembangkan oleh Pulic (1998). Penelitian ini menguji hubungan antara VAIC beserta komponen utamanya yaitu Value Added Capital Employed (VACA), Value Added Human Capital (VAHU) dan Structural Capital Value Added (STVA) dengan Return on Asset (ROA) sebagai rasio yang mengukur kinerja keuangan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: VACA memilki pengaruh negatif signifikan terhadap kinerja keuangan. VAHU memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan pada kinerja keuangan. STVA berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan. Kemudian variabel VACA, VAHU dan STVA secara bersama-sama atau simultan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap ROA sebagai rasio yang mengukur kinerja keuangan pada perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI

    Pengaruh intellectual capital terhadap kinerja keuangan di perusahaan asuransi yang terdapat di bei

    Get PDF
    Intellectual capital dapat menjadi faktor penting yang mampu membantu perusahaan dalam memperoleh keunggulan bersaing yaitu dengan memberikan nilai tambah melalui penciptaan inovasi baru. Dengan menggunakan ilmu pengetahuan dan teknologi maka akan dapat diperoleh bagaimana cara menggunakan sumber daya lainnya secara efisien dan ekonomis yang nantinya akan memberikan keunggulan bersaing. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh dari Intellectual Capital (IC) terhadap kinerja keuangan perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI. Metode pengukuran IC yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Value Added Intellectual Capital (VAIC) yang dikembangkan oleh Pulic (1998). Penelitian ini menguji hubungan antara VAIC beserta komponen utamanya yaitu Value Added Capital Employed (VACA), Value Added Human Capital (VAHU) dan Structural Capital Value Added (STVA) dengan Return on Asset (ROA) sebagai rasio yang mengukur kinerja keuangan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: VACA memilki pengaruh negatif signifikan terhadap kinerja keuangan. VAHU memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan pada kinerja keuangan. STVA berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja keuangan. Kemudian variabel VACA, VAHU dan STVA secara bersama-sama atau simultan memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap ROA sebagai rasio yang mengukur kinerja keuangan pada perusahaan asuransi yang terdaftar di BEI

    Pengaruh return on asset, management ownership, earning per share dan size terhadap dividend payout ratio pada perusahaan automotive and allied product yang terdaftar di bursa efek indonesia

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh return on asset, management ownership, earning per share dan size terhadap dividend payout ratio pada perusahaan-perusahaan automotive and allied product yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan periode penelitian dari tahun 2012 hingga tahun 2015. Metode yang digunakan dalam penentuan sample adalah purposive sampling dengan batasan-batasan dan tujuan yang diharapkan dalam penelitian. Berdasarkan kriteria yang telah ditentukan, maka jumlah sample dalam penelitian ini sebanyak 12 perusahaan. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa return on asset mempunyai pengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap dividend payout ratio. Hal ini disebabkan oleh perubahan laba perusahaan yang terjadi tidak begitu besar, sehingga laba yang diperoleh tidak mempengaruhi besar kecilnya rasio pembayaran dividen. Management ownership berpengaruh negatif dan signifikan terhadap dividend payout ratio. Hal ini menandakan bahwa perusahaan yang memiliki persentase kepemilikan manajerial yang besar akan membayar dividend payout ratio dalam jumlah kecil karena manajemen lebih mengutamakan capital gain. Size berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap dividend payout ratio. Hal ini menunjukkan bahwa besar kecilnya perusahaan tidak berpengaruh begitu besar terhadap besar kecilnya dividen yang akan dibagikan. Perusahaan yang besar dan memiliki akses ke pasar modal yang banyak pun belum tentu memberikan dividen yang besar kepada pemegang saham karena perusahaan tersebut lebih memilih menahan labanya untuk mengembangkan perusahaan
    • …
    corecore