5 research outputs found
PERAN KEPUASAN PELANGGAN MEMPENGARUHI NIAT MEMBELI KEMBALI (STUDI PADA PRODUK MY POPCORN)
Akibat pandemi Virus covid 19 yang terjadi sejak awal tahun 2020, membuat banyak perusahaan yang memberhentikan karyawannya. Banyak yang akhirnya beralih untuk membuka usaha dari rumah misalnya menjual makanan ringan. Kemudahan konsumen dalam memperoleh informasi suatu produk membuat pesatnya pekembangan produk makanan ringan saat ini. Hal ini menyebabkan konsumen dapat dengan mudah beralih ke produk lainnya. Suatu usaha makanan ringan harus dapat mengantisipasi masalah ini dengan strategi yang dapat mempertahankan pelanggan lama untuk membeli kembali produknya. Tujuan penelitian ini adalah menjelaskan pengaruh peran kepuasan pelanggan mempengaruhi niat membeli kembali. Subjek penelitian ini adalah Konsumen My popcorn dengan sampel sebanyak 129 oran.. Data dianalisis dengan menggunakan regresi linier. Hasil penelitian menujukkan bahwa kepuasan pelanggan berpengaruh positif signifikan terhadap niat membeli kembali. Studi ini menyiratkan bahwa industri makanan ringan harus mempertahankan dan meningkatkan kualitas produk, dan dapat berinovasi yang membuat niat membeli kembali pelanggan terhadap produk yang dimiliki
PERLUASAN PEMASARAN TOKO BAHAN BANGUNAN MELTARINA TUKAD BADUNG DENPASAR MELALUI DIGITALISASI SECARA DARING
Toko bahan bangunan merupakan tempat pemenuhan kebutuhan dari masyarakat yang berupa berbagai macam bahan serta alat alat di dalam membangun ataupun merenovasi suatu tempat bauk rumah, toko dll. Ibu Gung Mas merupakan salah saru masyarakat di Toko Bangunan Meltarina merupakan salah satu toko bangunna yang berlokasi di Jalan Tukad Badung. Dalam menjalankan usahanya, mitra mengalami kendala dalam melakukan perluasan pemasaran produknya. Terlebih lagi seperti saat kondisi saat ini, dimana terjadi pandemic COVID-19. Berdasarkan hal tersebut, pada pengabdian ini diusulkan untuk dapat membantu mitra memasarkan produknya dengan cara digital. Pada kegiatan ini, mitra diberikan sebuah website beserta domain dan juga didampingi dalam pembuatan akun dan memanfaatkan akun Instagram sebagai media pemasaran
Pemberdayaan UMKM Kripik Landrang Indra Berbasis Digital
The Ladrang Crispy Business of Mrs. Ni Kadek Indra Puspita is a home industry business located in Kenderan Village, Gianyar Regency. Indra's mother has been running the business of making ladrang chips for approximately 2 years since the onset of covid-19 which caused Indra's mother to be dismissed from work. During this 2 year period, the production of Ladrang Chips produced by partners is erratic every month depending on orders from small shops / stalls, which Indra usually entrusts to sell Ladrang chips which are produced by partners, and there are orders from relatives and partners, resulting in income uncertain partner. Customers owned by partners come from the partner's village of residence and there are also some from villages around the partner's residence. Therefore, the marketing area of ​​Mrs. Indra's Kripik Ladrang business is not wide. Based on this, the goal to be achieved in this community service activity is to help solve the problems faced by partners by helping to develop Instagram and Facebook marketing media, so that the businesses owned by partners are more easily known to the public. The result of this service is that Instagram and Facebook marketing media training can run well and smoothly and can achieve the expected results. Based on the results of the evaluation using a questionnaire, the results of the index category are very good with an index value of 92.5%
Pemanfaatan Website Sebagai Media Promosi UKM Lukisan Kanvas
Lukisan kanvas merupakan gambar atau lukisan yang dibuat dalam media kain kanvas sesuai dengan motif yang diinginkan. Seorang seniman sebelum melukis membentang kain kanvas di atas kayu bentang (spanram). Mitra dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah UKM Lukisan kanvas, dimana pada saat masa pandemi banyak pelaku usaha yang mengalami dampak penjualan yang menurun drastis sehingga berbagai cara penjualan dicoba agar usaha yang digeluti tetap berjalan. Terutama usaha-usaha yang mengandalkan pariwisata seperti lukisan kanvas ini. Konsumen yang banyak membeli lukisan kanvas ini adalah wisatawan mancanegara, sehingga saat pariwisata di tutup secara tidak langsung pendapatan mereka juga menurun. Kendala yang dialami mitra pada saat ini adalah melakukan promosi secara online sehingga dapat menjangkau ke jaringan yang lebih luas karena selama ini pemasaran hanya dilakukan dengan membuka sebuah toko di daerah sukawati serta sempat juga berjualan menggunakan mobil keliling namun tidak efektif. Indikator pencapaian dalam pengabdian masyarakat ini adalah memberikan pelatihan pemanfaatan website sebagai media promosi agar produk yang dimiliki oleh UKM dapat dipasarkan ke jangkauan yang lebih luas. Saat ini UKM sudah memiliki website pemasaran yang dapat diakses oleh pengguna untuk mendapatkan berbagai informasi terkait lukisan kanvas
Implemetasi Company Profile UKM Ar.Specialgifts
Kenang-kenangan atau yang sering disebut dengan hadiah merupakan pemberian yang dilakukan tanpa ada konpensasi atau timbal balik dari si pemberi. Mitra dalam kegiatan pada pengabdian masyarakat ini adalah UKM Ar.specialgifts merupakan UKM yang bergerak dibidang kreasi pembuatan buket yang dikemas dengan beranekaragam isian seperti uang, snack sesuai dengan keinginan pelanggan. Pada saat ini mitra mempromosikan produk melalui media sosial Instagram. Mitra belum memiliki identitas perusahaan seperti logo, kartu nama, nota, kartu ucapan dan stiker yang menjadi ciri kas perusahaan serta media sosial Instagram yang dimiliki saat ini masih tergolong minim dengan jumlah pengikut mencapai 17 pengikut. Postingan sederhana, poto profile masih menggunakan poto produk. Mitra dalam hal ini terbilang baru sehingga masih banyak diperlukan pengembangan agar media pemasaran bisa lebih luas lagi.indikator pencapaian pada dalam pengabdian masyarakat ini adalah menginplementasikan company profile sebagai media pendukung dan identitas dari suatu perusahaan. Pengabdian masyarakat ini sudah dihasilkan penerapan company profile dengan membuatkan desain logo yang sudah disepakati bersama, desain nota transaksi, desain kartu nama, desain kartu ucapan. Selain itu untuk poto profile sudah dirubah menjadi poto logo yang sudah di desain. Penerapan company profile ini bertujuan agar UKM memiliki ciri khas tersendiri dan lebih dikenal oleh masyarakat luas