8 research outputs found

    Aktivitas patch ekstrak etanol daun insulin (Smallanhus sonchifolius) dengan enhancer tween-60 terhadap pengamatan makroskopis dan neoangiogenesis pada luka gangren tikus putih

    Get PDF
    Daun insulin merupakan bahan alam yang banyak ditemukan di daerah Wonosobo, Indonesia. Daun insulin ini mengandung flavonoid yang dapat menurunkan kadar glukosa darah serta adanya seskuiterpen lakton yang berperan sebagai senyawa antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas patch ekstrak etanol daun insulin dengan enhancer tween-60 terhadap pengamatan makrsokopis dan neoangiogenesis pada luka gangren tikus putih. Dosis daun insulin yang dipilih sebesar 400 mg/kgBB. Penelitian ini menggunakan 4 kelompok perlakuan, yaitu kelompok hewan yang diberi krim bevalex (Kontrol +), kelompok hewan yang diberi patch tanpa bahan aktif ekstrak etanol daun insulin hanya enhancer tween-60 (Kontrol -), kelompok hewan yang diberi patch dengan bahan aktif ekstrak etanol daun insulin tanpa enhancer tween-60 (P1) dan kelompok hewan yang diberi patch dengan bahan aktif ekstrak etanol daun insulin dengan enhancer tween-60 (P2). Pengamatan dilakukan pada hari ke-7 dan ke-14. Hasil statistik neoangiogenesis pada hari ke-7 dan ke-14 menunjukkan perbedaan bermakna (p ≤ 0,05) antara kelompok kontrol negatif dengan kelompok kontrol positif dan perlakuan 1 dan perlakuan 2. Kelompok perlakuan 2 menunjukkan nilai jumlah angiogenesis tertinggi pada hari ke-7 (114,00 ± 5,000) dan ke-14 (135,58 ± 34,744). Namun, pada kelompok kontrol positif, P1 dan P2 tidak menunjukkan perbedaan bermakna, sehingga dapat disimpulkan bahwa sediaan patch ekstrak etanol daun insulin memiliki aktivitas yang sama dengan sediaan krim bevalex

    Aktivitas patch ekstrak etanol daun insulin (Smallanhus sonchifolius) dengan enhancer tween-60 terhadap pengamatan makroskopis dan neoangiogenesis pada luka gangren tikus putih

    No full text
    Daun insulin merupakan bahan alam yang banyak ditemukan di daerah Wonosobo, Indonesia. Daun insulin ini mengandung flavonoid yang dapat menurunkan kadar glukosa darah serta adanya seskuiterpen lakton yang berperan sebagai senyawa antibakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas patch ekstrak etanol daun insulin dengan enhancer tween-60 terhadap pengamatan makrsokopis dan neoangiogenesis pada luka gangren tikus putih. Dosis daun insulin yang dipilih sebesar 400 mg/kgBB. Penelitian ini menggunakan 4 kelompok perlakuan, yaitu kelompok hewan yang diberi krim bevalex (Kontrol +), kelompok hewan yang diberi patch tanpa bahan aktif ekstrak etanol daun insulin hanya enhancer tween-60 (Kontrol -), kelompok hewan yang diberi patch dengan bahan aktif ekstrak etanol daun insulin tanpa enhancer tween-60 (P1) dan kelompok hewan yang diberi patch dengan bahan aktif ekstrak etanol daun insulin dengan enhancer tween-60 (P2). Pengamatan dilakukan pada hari ke-7 dan ke-14. Hasil statistik neoangiogenesis pada hari ke-7 dan ke-14 menunjukkan perbedaan bermakna (p ≤ 0,05) antara kelompok kontrol negatif dengan kelompok kontrol positif dan perlakuan 1 dan perlakuan 2. Kelompok perlakuan 2 menunjukkan nilai jumlah angiogenesis tertinggi pada hari ke-7 (114,00 ± 5,000) dan ke-14 (135,58 ± 34,744). Namun, pada kelompok kontrol positif, P1 dan P2 tidak menunjukkan perbedaan bermakna, sehingga dapat disimpulkan bahwa sediaan patch ekstrak etanol daun insulin memiliki aktivitas yang sama dengan sediaan krim bevalex
    corecore