1 research outputs found

    HUBUNGAN MOTIVASI KEPALA RUANG DENGAN KINERJA PERAWAT DI RUANG DEWASA RSUD KOTA YOGYAKARTA

    Get PDF
    Latar Belakang: Kinerja perawat merupakan aktivitas perawat dalam mengimplementasikan sebaik–baiknya suatu wewenang, tugas dan tanggung jawabnya dalam rangka pencapaian tujuan tugas pokok profesi dan terwujudnya tujuan dan sasaran unit organisasi. Tujuan: mengetahui hubungan motivasi kepala ruang dengan kinerja perawat. Metode penelitian: Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif korelatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Teknik sampling yang digunakan adalah total populasi. Hasil: Hasil penelitian terhadap motivasi kepala ruang di Ruang Dewasa RSUD Kota Yogyakarta sebagian besar kategori baik sebanyak 16 orang (40%) dan kinerja perawat di Ruang Dewasa RSUD Kota Yogyakarta sebagian besar kategori baik sebanyak 19 orang (47,5%). Hasil perhitungan statistik menggunakan uji Kendall tau diperoleh nilai p (0,000)<0,05, hal ini menunjukan bahwa ada hubungan antara motivasi kepala ruang dengan kinerja perawat. Simpulan: Ada hubungan antara motivasi kepala ruang dengan kinerja perawat di Ruang Dewasa RSUD Kota Yogyakarta, ditunjukan dengan hasil uji Kendall tau diperoleh nilai p (0,000)<0,05. Saran: Kepala ruang perlu meningkatkan pemberian motivasi dengan pujian atau delegasi tugas yang menantang sesuai kemampuan masing-masing perawat untuk menggerakkan dan meningkatkan kinerja
    corecore