20 research outputs found

    Analisa Pemahaman Penjualan Melalui E-Commerce Pada Koperasi Patih Sejahtera Mandiri Kelurahan Cempaka Putih Kecamatan Ciputat Timur Tangerang Selatan

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sejauh mana pemahaman Koperasi Patih Sejahtera Mandiri Kelurahan Cempaka Putih Kecamatan Ciputat Timur Tangerang Selatan yang memiliki anggota IKM/UKM yang aktif sejumlah 55 dengan berbagai kegiatan usaha baik sebagai produsen barang dan jasa maupun sebagai pedagang barang dan jasa mengenai penjualan melalui e-commerce. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode wawancara, kuesioner, observasi dan dianalisis secara deskriptif. Hasil dari penelitian ini adalah bahwa IKM/UKM anggota Koperasi Patih Sejahtera Mandiri Kelurahan Cempaka Putih Kecamatan Ciputat Timur Tangerang Selatan  sangat memahami mengenai penjualan melalui e-commerce, ditunjukkan dengan pemahaman terhadap UU No. 8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen mencapai 91,44 %, pemahaman terhadap UU No. 7 tahun 2014 tentang perdagangan mencapai 88,22 %, dan pemahaman terhadap UU No. 19 Tahun 2016 tentang ITE 87,75 %. Kata Kunci : Pemahaman; Penjualan; E-Commerc

    Pengaruh Budaya Organisasi Dan Disiplin Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Karyawan Pada Koperasi Simpan Pinjam Sejahtera Bersama Bogor

    Get PDF
    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh secara parsial budaya organisasi  (X1) terhadap produktivitas kerja (Y), pengaruh secara parsial disiplin kerja  (X2) terhadap produktivitas kerja (Y) serta mengetahui pengaruh secara simultan budaya organisasi dan disiplin kerja dan terhadap produktivitas kerja karyawan  pada Koperasi Simpan Pinjam Sejahtera Bogor. Dalam penelitian ini penulis melakukan pengujian hipotesis dengan mengukur uji t (secara parsial) dan uji f (secara simultan). Populasi yang dijadikan responden yakni seluruh karyawan Koperasi Simpan Pinjam Sejahtera Bersama Bogor yang sebanyak 150 orang karyawan  dengan menggunakan rumus slovin yakni mengambil sampel dari jumlah populasi, dimana jumlah sampel yang akan digunakan dalam penelitian ini sebanyak 60 orang. Data-data tersebut di uji dengan melihat validitas dan reliabilitasnya. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah secara koefisien regresinya diperoleh budaya organisasi dan disiplin kerja terhadap produktivitas kerja yakni budaya organisasi sebesar 0,048 (48%) dan disiplin kerja sebesar 1,000 (100%) sehingga disiplin kerja lebih dominan dari budaya organisasi, dan dibuktikan pada uji t dimana X1 memperoleh thitung 6,188 lebih besar dari ttabel 2,001 sehingga pengaruh secara parsial bernilai positif, sedangkan Thitung pada X2 sebesar 127,117 lebih besar dari ttabel sebesar 2,001 sehingga pengaruh secara parsial bernilai positif. Dalam  pengujian F secara simultan didapat Fhitung sebesar 8098,471 lebih besar dari Ftabel 3,160 sehingga secara simultan atau bersama-sama terdapat pengaruh yang positif. Kata Kunci: Budaya Organisasi; Disiplin Kerja; Produktivita

    EFEKTIFITAS PENGELOLAAN LOKASI WISATA CURUG PAOK DAN BUKIT PASIR JAKA

    Get PDF
    Penelitian ini berjudul Efektifitas Pengelolaan Lokasi Wisata Curug Paok dan Bukit Pasir Jaka. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan SDM lokal dalam mengelola lokasi wisata, untuk mengetahui upaya tata kelola lokasi wisata, dan untuk mengetahui upaya pengelolaan sarana dan prasarana di lokasi wisata. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif fenomenologi, dengan teknik kuesioner dan wawancara dengan pengelola lokasi wisata. Hasil penelitian menunjukkan pengelolaan lokasi wisata belum optimal, yaitu kemampuan SDM, manajemen pengelolaan dan sarana prasarana.Kata Kunci: Efektivitas, pengelolaan, lokasi wisat

    Influence Of Brand Image And Word Of Mouth Communication On Purchase Decision In Tiktok Shop

    Get PDF
    Since customers may have different views of your brand, it is important to strive to maintain a consistent brand image. Companies spend a lot of time planning brand personality, voice and brand positioning in the market. All of these help customers interact with your brand and perceive your brand, and ultimately form a brand image. Some of the power of e-commerce also involves the promotion of brand image. One of the powers of marketing products is word of mouth. Because of this power, people will automatically get testimony from real buyers and use the product itself. Most people believe in his marketing strategy. This study examines the influence of brand image and word of mouth communication on product purchasing decisions for consumers through Tiktok shop. The data used in this study were obtained from a questionnaire made using google form. with the number of respondents as many as 89 people. Where the method that use in this study is descriptive analysis method based on the google form data that we collected. The respondens consist of students, lecture, worker, housekeeper and etc. They came form different age, work, envirotment and experiences of using the Tiktok app.Keywords: Tiktok shop, brand image, word of mouth, advertisement, buying decision

    Membangun Generasi Milenial yang Cinta Tanah Air Melalui Potensi Profesi dan Wirausaha

    Get PDF
    Pulau Untung Jawa menjadi destinasi wisata memberikan peluang berwirausaha bagi warga sekitar. Oleh karena itu sebaiknya dilakukan sosialisasi mengenai nilai-nilai kewirausahaan dan cinta tanah air pada masyarakat sekitar Pulau Untung Jawa. Pengabdian ini bertujuan untuk membangun generasi milenial yang cinta tanah air melalui potensi profesi dan kewirausahaan. Metode pengabdian masyarakat ini berupa penyuluhan kepada 50 remaja di Pulau Untung Jawa. Hasil pengabdian ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman remaja tentang rasa cinta tanah air melalui potensi profesi dan wirausaha. Hal ini terlihat pada peningkatan hasil post-test yaitu 84,2 dibandingkan dari pre-test sebesar 74,6. Pengabdian masyarakat ini dilanjutkan dengan memberikan pelatihan pembuatan kerajinan tangan. Namun, dari 50 peserta kegiatan pelatihan, terdapat 47 peserta telah mengikuti pelatihan dengan baik. Sedangkan 3 peserta lainnya, masih belum menyelesaikan proses pembuatan sesuai dengan waktu yang ditentukan. Saran dari kegiatan ini, pengabdian lanjutan dapat dilakukan dengan memberikan pelatihan manajerial, marketing, dan pelaporan keuangan usaha yang dilakukan masyarakat

    Peran Koperasi Dalam Mengembangkan Potensi Ekonomi Anggota Dan Masyarakat Di Desa Sindanglaya Kecamatan Tanjung Siang Kabupaten Subang Jawa Barat

    Get PDF
    Tujuan dari Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini adalah untuk mengetahui peran koperasi dalam mengembangkan potensi ekonomi anggota dan masyarakat di Desa Sindanglaya Kecamatan Tanjung Siang Subang Jawa Barat. Metode yang digunakan dalam PKM ini adalah penyuluhan kepada.  masyarakat desa Sindnaglaya Tanjung Siang Subang, tentang :pemahaman masyarakat terhadap peran koperasi dalam mengembangkan potensi ekonomi anggota. dan pemahaman masyarakat terhadap peran koperasi dalam mengembangkan potensi ekonomi masyarakat. Hasil dari pelaksanaan PKM ini, diharapkan masyarakat desa Sindanglaya Kecamatan Tanjung Siang Kabupaten Subang Jawa Barat dapat memahami secara optimal peran sebagai anggota koperasi dan masyarakat desa dalam mengembangkan potensi ekonomi yang ada di wilayahya, sehingga terbentuknya masyarakat yang mandiri dan sejahtera

    BIMBINGAN TEKNIS MANAJEMEN PENINGKATAN PENJUALAN MELALUI E-COMMERCE KEPADA IKM/UMKM KOPERASI PATIH DI KELURAHAN CEMPAKA PUTIH KECAMATAN CIPUTAT KOTA TANGERANG SELATAN PROVINSI BANTEN

    Get PDF
    Dalam persaingan usaha,  peningkatan penjualan bagi setiap pelaku usaha dengan transaksi perdagangan, baik perdagangan konvensional maupun perdagangan melalui online atau e-commerce (perdagangan elektronik) sangat penting karena harus terus mengikui perkembangan zaman. Koperasi Patih di Kelurahan Cempaka Putih Kecamatan Ciputat Kota Tangerang Selatan memiliki anggota koperasi kurang lebih 180 IKM/UMKM dengan berbagai kegiatan usaha baik sebagai produsen barang dan jasa maupun sebagai pedagang barang dan jasa, yang pada umumnya kegiatan penjualan produk barang dan jasa dilakukan melalui offline dan beberapa IKM/UMKM telah melakukan kegiatan penjualan melalui online/e-commerce baik kepada pelanggan di dalam negeri maupun luar negeri (ekspor).Metode pelaksanaan adalah dengan memberikan bimbingan teknis, berupa penyuluhan dan pelatihan tentang ketentuan penjualan ke luar negeri (ekspor) melalui e-commerce, terkait  dengan ketentuan barang ekspor, cara penyerahan, cara pembayaran, prosedur, jenis dan cara pengisian dokumen ekspor,Hasil kegiatan ini adalah anggota Koperasi Patih Sejahtera Mandiri mendapatkan pemahaman mengenai peningkatan penjualan melalui  e-commerce (perdagangan elektronik) secara aturan dan praktek pelaksanaan di lapangan. Kata Kunci : Manajemen, Penjualan, E-Commerce, Koperas

    PEMBERDAYAAN IBU-IBU RUMAH TANGGA MELALUI MODIFIKASI JILBAB ANAK UNTUK MENINGKATKAN EKONOMI KELUARGA DI DESA ROCEK

    Get PDF
    Penelitian ini mengenai kegiatan pemberdayaan bagi ibu-ibu rumah tangga melalui pelatihan keterampilan berupa modifikasi jilbab anak. Tujuannya adalah untuk mengetahui bagaimana Pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat di Desa Rocek dalam bentuk pelatihan usaha modifikasi jilbab. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan desain penelitian yang digunakan yaitu desain penelitian Evaluasi yang dikembangkan oleh Stuffle beam yaitu CIPP (Context, Input, Process, Product). Teknik pengumpulan datanya menggunakan angket, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Informan pada penelitian ini sebanyak 40 orang yang terdiri dari informan utama yaitu para peserta pelatihan serta informan pendukung yaitu pengurus yayasan, Ibu rw dan kader PKK di Desa Rocek Kampung Citeureup Pandeglang Banten. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, dengan teknik credibility (validitas internal), transferability (validitaseksternal), dependability (reliabilitas), dan confirmability (obyektivitas). Sedangkan Teknik analisis data menggunakan model Milles dan Huberman meliputi reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pelaksanaan kegiatan pengabdian pada masyarakat berjalan dengan baik, hal ini terlihat dari antusiasnya para peserta mengikuti pelatihan dari satu tahap ke tahap berikutnya. Kreasi Jilbab Anak bisa merupakan peluang usaha yang baik untuk meningkatkan ekonomi keluarga, hal ini dikarenakan masih banyaknya sekolah Islam (PAUD/TK) di lingkungan Pandeglang Banten yang belum memiliki ciri khas kerudung dan belum ada penjual yang menjual kerudung anak dengan kreasi yang unik. Harapan para ibu-ibu tentang kegiatan pelatihan ini yaitu di adakan kegiatan lagi dalam meningkatkan keterampilan dan kreatifitas dalam untuk mencapai kualitas ekonomi keluarga disertai dengan tambahan modal
    corecore