Program Studi Pendidikan Fisika, FKIP Universitas Sriwijaya
Doi
Abstract
Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Sriwijaya. Tujuan penelitiannya untuk mengetahui kesulitan belajar mahasiswa dalam berinteraksi, memahami materi, berkonsentrasi, mengerjakan tugas/ujian, serta berkolaborasi. Manfaat penelitiannya untuk mencarikan alternatif untuk mengatasi permasalahan kesulitan belajar pada mahasiswa. Metode penelitiannya deskriptif kuantitatif dengan analisis statistik deskriptif yang menampilkan grafik, distribusi frekuensi, dan tabel. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dengan 29 butir pernyataan positif dan 5 skala pilihan/jawaban yang disebarkan secara online melalui WhatsApp yang berbentuk google form. Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Pendidikan Fisika Universitas Sriwijaya berjumlah 42 responden. Terdapat lima indikator kesulitan belajar, yang paling tinggi kesuliatan dialami mahasiswa dalam berkonsentrasi dengan indeks persen paling kecil 67,38% dan kesulitan belajar paling rendah dalam berkolaborasi karena indeks persenya paling tinggi 81,75%
Is data on this page outdated, violates copyrights or anything else? Report the problem now and we will take corresponding actions after reviewing your request.