ASUHAN KEBIDANAN PADA ANAK A. V UMUR 4 TAHUN DENGAN DIARE DEHIDRASI RINGAN DI RUANG KENANGA
RSUD PROF. DR. W. Z. JOHANNES KUPANG,TANGGAL 16-19 Mei 2017.
Latar Belakang: Diare adalah keadaan frekuensi buang air besar dengan konsistensi cair lebih dari 4 kali pada bayi dan lebih 3 kali pada anak. buang air besar yang tidak normal dengan frekuensi lebih banyak dari biasanya akan berakibat dehidrasi dengan gejala seperti tingkat kesadaran menurun, gelisah dan mukosa bibir kering, yang jika penanganannya tidak dilaksanakan secara cepat dan tepat akan menyebabkan kematian.
Tujuan: Mampu menerapkan asuhan kebidanan secara komperhensif dengan pendekatan manajemen kebidanan pada anak dengan diare.
Desain Penelitian: Metode deskrptif, populasi semua anak dengan diare dehidrasi ringan di ruang kenanga RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang, sampel satu orang diare dengan dehidrasi ringan.
Hasil:Berdasarkan asuhan yang dilakukan, anak A. V umur 4 tahun datang tanggal 16 Mei 2017, jam 22. 30 wita, dengan diare dehidrasi ringan, asuhan yang dilakukan adalah rehidrasi dan pemberian antibiotik selama 3 hari, hasilnya anak sudah dalam keadaan baik, pasien sudah bisa pulang atas persetujuan dokter.
Kesimpulan:Anak A. V umur 4 tahun dengan diare dehidrasi ringan dirawat di ruang kenangaRSUD. Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang selama 3 hari. Komplikasi dapat dicegah dengan cepat sehingga pada tanggal 19 Mei 2017 anak A. V sudah bisa dipulangkan atas persetujuan dokter
Is data on this page outdated, violates copyrights or anything else? Report the problem now and we will take corresponding actions after reviewing your request.