University of Bangka Belitung Repository
Not a member yet
8296 research outputs found
Sort by
Pengaruh kebijakan utang dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan dan dampaknya terhadap harga saham perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2023
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kebijakan utang dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan dan dampaknya terhadap harga saham yang mana nilai perusahaaan sebagai variabel interveni pada perusahaan pertambangan yang terdaftar di buesa efek indonesia dengan periode penelitian 2019-2023. Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan pendekatan penelitian deskriptif. Data yang digunakan adalah data laporan keuangan perusahaan pertambangan yang terdaftar di bursa efek indonesia. Sampel pada penelitian terdiri dari 16 perusahaan yang telah di seleksi dengan kriteria-kriteria tertentu menggunakan metode purposive sampling. Metode analisis dengan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa kebijakan dividen tidak berpengaruh signifikn secara parsial terhadap nilai perusahaan dan harga saham. Kebijakan Utang berpengaruh signifikan secara parsial terhadap nilai perusahaan dan harga saham. Nilai perusahaan berpengaruh signifikan terhadap harga saham. Variavel mediasi penelitian ini nilai perusahaan yang hanya mampu memediasi kebijakan utang terhadap harga saham namun tidak mampu memediasi kebijakan utang terhadap harga saham. Hasil uji simultan kebijakan utang dan kebijakan dividen secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap harga saham melalui nilai perusahaan sebagai variabel mediasi
Pengaruh Permodalan, Rentabilitas Dan Profil Risiko Terhadap Profitabilitas Pada Bank Sumsel Babel
Bank berperan penting dalam sektor keuangan untuk menghadapi setiap permasalahan ekonomi termasuk pemulihan ekonomi nasional pasca Covid-19. Pentingnya peran bank menuntut kondisi keuangan bank harus dalam keadaan sehat dengan cara menjaga dan meningkatkan profitabilitas bank. Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh capital adequacy ratio, net interest margin, biaya operasional pendapatan operasional, non performing loan, loan to deposit ratio, dan posisi devisa neto terhadap profitabilitas (ROA) pada Bank Sumsel Babel. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan sampel sejumlah 36 sampel. Sampel dari penelitian ini adalah laporan keuangan triwulan Bank Sumsel Babel periode 2015-2023. Data yang diperoleh perlu dilakukan uji asumsi klasik terlebih dahulu untuk melihat apakah model regresinya dapat dipertanggungjawabkan, kemudian selanjutnya dapat dilakukan analisis regresi linear berganda, uji t, uji F, dan koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian dari uji F menunjukkan bahwa CAR, NIM, BOPO, NPL, LDR, dan PDN berpengaruh secara simultan terhadap ROA dengan tingkat signifikansi sebesar 0,043. Hasil penelitian dari uji t menunjukkan bahwa variabel CAR berpengaruh negatif terhadap ROA dengan tingkat signifikansi sebesar 0,007 dan variabel PDN berpengaruh positif terhadap ROA dengan tingkat signifikansi sebesar 0,022, sedangkan variabel NIM, BOPO, NPL, dan LDR tidak memiliki pengaruh terhadap ROA. Hasil penelitian dari uji koefisien determinasi (R2) menunjukkan nilai Adjusted R square sebesar 0,208, berarti besar sumbangan pengaruh CAR, NIM, BOPO, NPL, LDR, dan PDN secara simultan terhadap ROA adalah 20,8 persen, sedangkan sisanya sebesar 70,2 persen dipengaruhi oleh variabel-variabel di luar penelitian ini
Sintesis dan karakterisasi bioplastik kitosan-gliserol berpenguat nanoselulosa limbah kertas
Bioplastik adalah plastik yang mudah terurai karena berasal dari tumbuhan, seperti lignin, selulosa, karangenan, dan pati. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik bioplastik berbasis nanoselulosa limbah kertas, kitosan dan gliserol. Variasi massa nanoselulosa pada penelitian ini terdiri dari 0, 1, 3, 5, dan 7 g. Parameter karakteristik bioplastik yang diamati pada penelitian ini terdiri atas nilai kuat tarik, elongasi, laju degradasi, daya serap air, serta gugus fungsi dan struktur morfologi. Penelitian ini menghasilkan selulosa dengan kandungan sebesar 96,5%, memiliki gugus fungsi O-H, C-H, dan C-O dengan nanoselulosa limbah kertas yang dihasilkan memiliki struktur morfologi yang membentuk serat berukuran 258 nm. Bioplastik dengan karakteristik terbaik dihasilkan pada penambahan 5 g nanoselulosa dengan kuat tarik 21,0 MPa, elongasi 9,8%, daya serap air 8,6% dan terdegradasi sempurna selama 7 hari. Penambahan nanoselulosa pada bioplastik meningkatkan kuat tarik, laju degradasi dan elongasi, serta menurunkan daya serap air
Reformulasi Pemenuhan Restitusi bagi Pelaku yang Tidak Membayar Pembebanan Restitusi terhadap Anak Korban Kekerasan Seksual
Anak merupakan generasi penerus bangsa yang memegang peranan penting dalam mewujudkan cita-cita nasional. Untuk itu, anak harus mendapatkan perlindungan dan dukungan penuh dari lingkungan sekitarnya agar dapat tumbuh dan berkembang secara optimal, baik secara fisik maupun psikis. Namun, maraknya tindak pidana kekerasan seksual terhadap anak mengancam masa emas pertumbuhan mereka, menimbulkan dampak psikologis hingga fisik yang serius. Pemerintah merespons kondisi ini dengan menghadirkan restitusi sebagai salah satu upaya pemulihan yang berorientasi pada keadilan bagi korban. Restitusi memberi hak kepada anak korban atau ahli warisnya untuk menuntut ganti kerugian secara hukum dari pelaku. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis normatif dengan pendekatan konseptual, kompratif dan peraturan perundang-undangan terhadap Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2017 sebagai dasar hukum pelaksanaan restitusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peraturan tersebut telah mengatur tata cara pengajuan dan pemberian restitusi secara rinci dan sistematis. Namun, masih terdapat kelemahan, terutama terkait tidak adanya ketentuan pidana tambahan bagi pelaku yang tidak melaksanakan kewajiban membayar restitusi meskipun telah ada putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap. Akibatnya, tidak terdapat konsekuensi hukum yang dapat diberlakukan terhadap pelaku yang mengabaikan kewajiban tersebut, meskipun besaran restitusi telah dihitung dan ditetapkan secara resmi oleh Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban. Oleh karena itu, diperlukan pengaturan lebih lanjut agar ke depan, putusan pengadilan dapat mencantumkan pidana pengganti dalam amar putusan apabila pelaku tidak membayar restitusi yang telah dibebankan kepadanya
Analisis dan Peningkatan Keandalan Sistem Distribusi 20 kV Menggunakan Algoritma Genetika Pada Penyulang Kundi di PLN Rayon Muntok
Penyediaan tenaga listrik kepada konsumen tentu membutuhkan tingkat keandalan yang baik selama proses pendistribusian listrik sedang berlangsung ke pelanggan. Sehingga PT.PLN (Persero) selalu berupaya menggunakan sistem pengoprasian distribusi listrik yang memiliki tingkat keandalan yang baik sesuai dengan nilai standar SAIFI dan SAIDI yang telah ditetapkan oleh PLN berdasarkan SPLN 1985. Penyulang Kundi merupakan salah satu penyulang yang berada di bawah naungan PT.PLN Rayon Muntok yang berada di Bangka Barat dengan jumlah pelanggan total sebanyak 5.577 pelanggan. Berdasarkan pengujian keandalan menggunakan 2 metode uji yakni Metode FMEA dan Simulasi Software diperoleh nilai keandalan pada kondisi existing pada metode FMEA sebesar SAIFI 15.315 kali/tahun dan SAIDI 50.79 jam/tahun dan pada pengujian Simuasi diperoleh nilai keandalan sebesar 19.3 kali/tahun dan SAIDI sebesar 52.1 jam/tahun. Sehingga diperlukan peningkatan keandalan menggunakan penambahan jaringan express feeder kepenyulang kundi guna meningkatkan keandalan dengan penentuan titik masuk jaringan express feeder menggunakan program Algoritma Genetika sehingga diperoleh hasil runtime Algoritma Genetika pada titik titik masuk jaringan feeder terbaik ada pada titik 52,21,38,5,1 yang selanjutnya akan dilakukan pengujian keandalan menggunakan software simulasi dan diperoleh hasil skenario 1 pada titik masuk 52 (MT0141) memiliki nilai keandalan SAIFI sebesar 12.0103 kali/tahun dan SAIDI sebesar 23.41 jam/tahun, skenario 2 pada titik 21 (MT0031) memiliki nilai keandalan SAIFI sebesar 16,25 kali/tahun dan SAIDI sebesar 42.53 jam/tahun,skenario 3 pada titik masuk 38 (MT0113) memiliki nilai keandalan SAIFI sebesar 12.0112 kali/tahun dan SAIDI sebesar 23.36 jam/tahun, skenario 4 pada titik 5 (MT0180) memiliki nilai keandalan SAIFI sebesar 19.59 kali/tahun dan SAIDI sebesar 52.75 jam/tahun dan skenario 5 pada titik 1 (MT0001) memiliki nilai keandalan SAIFI 19.63 kali/tahun dan SAIDI sebesar 52.89 jam/tahun. Dari ke 5 percobaan titik masuk, skenario 3 pada titik 38 adalah skenario terbaik dalam usaha melakukan peningkatan keandalan pada penyulang kundi walaupun belum memenuhi standar SPLN No 59 Tahun 1985
Social control: studi pada pelarangan kegiatan pelacuran di blakjak dusun Parit 9 Desa Gadung Toboali
Penelitian ini membahas secara mendalam implementasi kontrol sosial dalam konteks pelarangan kegiatan pelacuran di lokalisasi Blakjak, yang terletak di Dusun Parit 9, Desa Gadung. Kontrol sosial sebagai mekanisme fundamental yang digunakan pemeritah desa dan masyarakat untuk memelihara ketertiban dan memastikan kepatuhan terhadap norma dan nilai-nilai yang berlaku, menjadi fokus utama kajian ini. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengurai kompleksitas permasalahan yang terjadi pada kontrol sosial di Blakjak, Dusun Parit 9, Desa Gadung. Penelitian ini menggunakan teori kontrol sosial oleh Travis Hirschi, melalui pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Pengumpulan data dilakukan melalui triangulasi metode, meliputi observasi untuk memahami dinamika di lapangan, wawancara mendalam dengan beragam informan meliputi aparat pemerintah desa, aparat penegak hukum, dinas kesehatan, dan dinas sosial serta pihak-pihak relevan lainnya yang memiliki informasi menarik terkait isu ini. Selain itu, analisis dokumen-dokumen terkait kebijakan dan catatan lapangan juga dilakukan untuk memperkaya data. Penelitian ini berhasil memahami secara komprehensif proses pelarangan, mengidentifikasi aktor-aktor kunci yang terlibat, serta mengeksplorasi faktor-faktor yang signifikan dalam memengaruhi efektivitas peraturan daerah dalam upaya pelarangan kegiatan pelacuran di kawasan Blakjak, serta mengidentifikasi bentuk-bentuk kontrol sosial yang diimplementasikan, mengurai peran distingtif dari berbagai agen kontrol sosial baik formal maupun informal, serta mengevaluasi tantangan yang dihadapi dan keberhasilan yang dicapai dalam upaya pelarangan kegiatan pelacuran. Selain itu, penelitian ini juga menganalisis dampak pelarangan terhadap kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat setempat, termasuk para PSK
Strategi pengelolaan sampah berbasis ekonomi sirkular untuk pencapaian sustainable development goals di Kota Pangkalpinang
Tujuan dari penelitian ini secara umum adalah untuk merumuskan strategi pengelolaan sampah berbasis ekonomi sirkular untuk mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan di Kota Pangkalpinang, Penelitian ini bersifat deskriptif kuantitatif dengan pendekatan Analytic Hierarchy Process (AHP) dan melibatkan 15 pemangku kepentingan dari sektor Pentahelix (pemerintah, pelaku usaha, akademisi, komunitas masyarakat, dan media) untuk mengevaluasi lima kriteria—kebijakan pemerintah, infrastruktur, partisipasi masyarakat, teknologi daur ulang, dan dampak ekonomi—serta lima alternatif strategi: peningkatan fasilitas daur ulang, pendidikan lingkungan, penguatan regulasi, penerapan teknologi otomatisasi, dan pemberian insentif ekonomi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penguatan regulasi pemerintah (bobot: 1,469) muncul sebagai prioritas tertinggi yang mengindikasikan bahwa penguatan regulasi pemerintah dianggap sebagai pilar utama dalam menciptakan sistem pengelolaan sampah yang efektif dan berkelanjutan. Peningkatan fasilitas daur ulang (bobot: 0,901) dan penerapan teknologi otomatisasi (bobot: 0,899) menyusul, menyoroti pentingnya peningkatan infrastruktur dan teknologi. Partisipasi masyarakat muncul sebagai kriteria paling berpengaruh dalam keberhasilan penerapan strategi (27,01 persen), menegaskan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam program pemilahan dan daur ulang sampah. Penelitian ini menggarisbawahi bahwa upaya pemerintah untuk memperkuat regulasi dan kebijakan harus mampu mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam pengelolaan sampah menuju ekonomi sirkular. Temuan ini memberikan rekomendasi praktis bagi pembuat kebijakan dalam merancang dan mengimplementasikan kebijakan yang lebih efektif. Penelitian ini menganjurkan kolaborasi multi sektor untuk mengatasi tantangan pengelolaan sampah di Kota Pangkalpinang secara komprehensif sehingga dapat mendukung pembangunan kota yang lebih berkelanjutan dan memberikan manfaat lingkungan, sosial, dan ekonomi yang lebih besar
Penegakan hukum oleh satuan reserse kriminal (satreskrim) wilayah hukum Kepolisian Resort Kota Pangkal Pinang dalam penindakan tindak pidana perjudian online
Penelitian ini mengkaji penegakan hukum oleh Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Kota Pangkal Pinang dalam menanggulangi tindak pidana perjudian online yang semakin marak di wilayah hukumnya. Latar belakang penelitian ini didasari oleh meningkatnya jumlah kasus judi online di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, khususnya di masyarakat Pangkal Pinang. Penelitian menggunakan metode yuridis empiris dengan pendekatan kualitatif untuk menganalisis efektivitas penindakan yang dilakukan oleh Satreskrim. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun Satreskrim telah menjalankan tugasnya sesuai prosedur hukum, penindakan lebih difokuskan pada pelaku tingkat agen atau distributor dibanding pengguna biasa. Hal ini berpotensi menimbulkan ketimpangan dalam penegakan hukum dan masalah sosial yang lebih kompleks di kemudian hari. Selain itu, minimnya kesadaran masyarakat akan bahaya judi online turut menghambat upaya pencegahan. Oleh karena itu, perlu penanganan yang lebih merata terhadap semua level pelaku serta peningkatan penegakan hukum terhadap masyarakat dalam pencegahan dan pemberantasan judi online di Pangkal Pinang. Dengan demikian, Satreskrim dapat memberantas judi online dengan lebih efektif lagi ke depannya
Constructing Power And Resistance: A Critical Discourse Analysis Of Victor Gao’s Rhetoric In The U.S.–China Tariff War
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana kekuasaan dan perlawanan dikonstruksi melalui wacana publik Victor Gao dalam konteks perang tarif antara Amerika Serikat dan Tiongkok. Victor Gao, seorang akademisi dan komentator politik yang sering tampil di media internasional, memainkan peran penting dalam menyuarakan perspektif Tiongkok di panggung global. Menggunakan pendekatan Critical Discourse Analysis (CDA) model Teun A. Van Dijk, penelitian ini menelaah wacana Gao dari segi struktur teks, kognisi sosial, dan konteks sosial. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif dengan analisis terhadap transkrip debat Victor Gao yang disiarkan di media internasional. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat total 36 data utama yang terklasifikasi ke dalam masing-masing dimensi CDA. Pada struktur teks, ditemukan 2 data pada level makrostruktur, 12 data pada superstruktur, dan 22 data mikrostruktur. Pada dimensi kognisi sosial dan konteks sosial yang menunjukkan akses wacana dan kekuasaan. Secara keseluruhan, Victor Gao secara konsisten membingkai Tiongkok sebagai aktor yang rasional dan pendukung perdagangan bebas, sementara Amerika Serikat digambarkan sebagai kekuatan dominasi yang merusak tatanan global. Strategi kebahasaan seperti repetisi, metafora, dan diksi ideologis digunakan untuk membangun citra Tiongkok sebagai pihak yang tertekan namun berdaya. Penelitian ini menyimpulkan bahwa melalui wacana, aktor non-negara seperti Gao dapat mereproduksi ideologi nasional dan membentuk resistansi terhadap dominasi Barat dalam ranah wacana internasional
Modalitas politik kemenangan bujang itam dalam pemilihan kepala desa di Desa Kundi, Kecamatan Simpang Teritip Kabupaten Bangka Barat 2022
Pemilihan kepala desa merupakan salah satu bentuk demokrasi lokal yang menjadi ruang kontestasi politik paling dekat dengan masyarakat akar rumput. Fenomena menarik terjadi dalam pemilihan kepala desa di Desa Kundi, Kecamatan Simpang Teritip, Kabupaten Bangka Barat, di mana seorang calon kepala desa bernama Bujang Itam berhasil meraih kemenangan dengan tingkat dukungan yang signifikan, meskipun tidak memiliki latar belakang politik formal ataupun kekuatan finansial yang besar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis modalitas politik yang digunakan oleh Bujang Itam dalam memenangkan pemilihan kepala desa di Desa Kundi, Kecamatan Simpang Teritip, Kabupaten Bangka Barat. Kemenangan Bujang Itam menarik untuk dikaji karena menunjukkan strategi politik yang tidak hanya bergantung pada kekuatan finansial, tetapi juga pada modal sosial, budaya, dan simbolik yang dimiliki oleh calon. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi lapangan, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bujang Itam mampu memanfaatkan berbagai modalitas politik untuk membangun dukungan masyarakat. Modal sosial ditunjukkan melalui jaringan kekerabatan dan hubungan komunitas yang kuat. Modal budaya terlihat dari kemampuannya memahami nilai-nilai lokal dan adat istiadat yang dijunjung tinggi oleh masyarakat Desa Kundi. Selain itu, modal simbolik diperoleh dari citra pribadi sebagai tokoh muda yang jujur, dekat dengan rakyat, serta aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan. Penggunaan media komunikasi informal, seperti pertemuan keluarga dan forum warga, juga menjadi bagian penting dari strategi kampanye yang dilakukan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa kemenangan politik di tingkat desa tidak semata-mata ditentukan oleh kekuatan materi, melainkan sangat dipengaruhi oleh kemampuan calon dalam membangun dan memanfaatkan modal-modal sosial, budaya, dan simbolik secara efektif. Penelitian ini memberikan kontribusi terhadap pemahaman dinamika politik lokal dan pentingnya pendekatan kultural dalam kontestasi demokrasi desa