Pengaruh Pemberian Ekstrak Ophiocephalus
Striatus Terhadap Kadar Supar Dan Neutrofil
Serta Kapasitas Difusi Paru (Dlco) Pada Pasien
Ppok Stabil Yang Mengalami Muscle Wasting
Latar Belakang: Muscle wasting adalah salah satu manifestasi ekstrapulmoner
yang mempengaruhi kualitas hidup pada pasien PPOK, yang disebabkan oleh
ketidakseimbangan metabolisme protein pada otot rangka. Study ini bertujuan untuk
mengevaluasi efek ekstrak Ophiocephalus striatus pada Neutrofil, suPAR, kapasitas difusi
paru (DLCO) dan kualitas hidup pada pasien PPOK yang stabil dengan muscle wasting.
Metode: Penelitian klinis dengan metode quasi experimental pada 32 pasien PPOK stabil
dengan muscle wasting di Poli Paru Rumah Sakit Umum Dr. Saiful Anwar Malang,
berdasarkan kriteria GOLD 2016 dan BIA (Bioelectrical impedance analysis) dengan FFM
(fat-free mass) < 14,6 kg/m dan BMI (Body Mass Index) < 18,5 kg/m2, pengukuran kadar
suPAR dengan metode ELISA, Neutrofil dengan analisa darah, DLCO dengan
Bodypletysmography, dan CAT score sebagai parameter kesehatan PPOK kualitas hidup
dilakukan sebelum dan sesudah intervensi gizi Ophiocephalus striatus ekstrak 3000 mg
diberikan selama 12 minggu. Hasil: Terjadi penurunan nilai CAT yang signifikan (18,34 ±
8,031 sampai 10,81 ± 7,66, p = 0,000), penurunan suPAR yang tidak signifikan (3,93±2,04
pg / mL menjadi 3,77±1, 67 pg / mL, p = 0,67), penurunan Neutrofil tidak signifikan
(61,74±11,54% sampai 60,86±10,46%, p = 0,619),peningkatan yang tidak signifikan
kapasitas difusi paru (53,73±24,56% sampai 56,06 ± 25,93%, p = 0,369). Ada korelasi
negatif yang lemah antara suPAR terhadap CAT (r = 0, 44; p = 0,813) dan DLCO (r = -
0,170; p = 0,352), korelasi positif lemah antara suPAR terhadap Neutrofil (r = 0,167; p =
0,370). Kesimpulan: Suplementasi 12 minggu ekstrak Ophiocephalus striatus pada pasien
PPOK stabil dengan Muscle wasting akan menurunkan kadar suPAR dan Neutrophil secara
tidak signifikan dan meningkatkan kapasitas difusi paru (DLCO), namun signifikan pada nilai
CAT. Tidak ada korelasi antara perubahan suPAR, Neutrofil, DLCO sampai nilai CAT