research

KONTRIBUSI SELF EFFICACY TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA SEKOLAH DASAR KELAS V SEGUGUS V KECAMATAN SENTOLO KABUPATEN KULON PROGO

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) seberapa besar kontribusi self efficacy terhadap prestasi belajar matematika kelas V se-gugus 5 Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo, (2) seberapa besar kontribusi self efficacy dimensi level terhadap prestasi belajar matematika kelas V se-gugus 5 Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo, (3) seberapa besar kontribusi self efficacy dimensi generality terhadap prestasi belajar matematika kelas V se-gugus 5 Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo dan (4) seberapa besar kontribusi self efficacy dimensi strengh terhadap prestasi belajar matematika kelas V se-gugus 5 Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasi dengan jenis penelitian ini adalah penelitian expost facto. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas V se-gugus 5 Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo berjumlah 102 orang. Pengumpulan data menggunakan metode kuesioner, tes,observasi dan wawancara. Metode kuisioner untuk mencari data self efficacy dan tes untuk melihat prestasi belajar matematika. Uji coba instrument menggunakan uji validitas dengan 34 butir angket yang valid dan uji reliabilitas sebesar 0,922. Teknik menguji hipotesis dengan analisis regresi linier sederhana dan berganda. Hasil penelitian menunjukan (1) terdapat kontribusi dimensi level terhadap prestasi belajar matematika sebesar 15,7%, (2) terdapat kontribusi dimensi generality terhadap prestasi belajar matematika sebesar 10,7%, 3) terdapat kontribusi dimensi strength terhadap prestasi belajar matematika sebesar 30%,, (4) terdapat kontribusi self efficacy terhadap prestasi belajar matematika. Hasil regresi ganda didapat Fhitung 15,417 > Ftabel 2,72, besarnya kontribusi self efficacy terhadap prestasi belajar matematika sebesar 32,1%. Kata kunci : self efficacy, prestasi belajar matematik

    Similar works