Kecenderungan mahasiswa membaca bacaaan digital memicu dibuatnya Perpustakaan Digital Primakara (Prili) untuk memenuhi kebutuhan mahasiswa agar dapat meningkatkan minat membaca. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh perpustakaan digital, varian koleksi bacaan digital, dan literasi digital terhadap minat membaca mahasiswa STMIK Primakara. Penelitian dilakukan kepada seluruh mahasiswa STMIK Primakara dengan jumlah sampel 242 orang dengan teknik simple random sampling. Metode analisis yang digunakan adalah deskripsi dan inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perpustakaan digital, varian koleksi bacaan digital, dan literasi digital berpengaruh signifikan terhadap minat membaca mahasiswa di STMIK Primakara. Hasil dari penelitian ini memberikan rekomendasi kepada lembaga untuk meningkatkan kualitas pelayanan perpustakaan digital dan meningkatkan kesadaran mahasiswa akan pentingnya kegiatan membaca untuk meningkatkan pola berpikir kritis