245 research outputs found

    PERENCANAAN KAPASITAS PRODUKSI PADA PT. SIK DI KRIAN SIDOARJO

    Get PDF
    PT SIK adalah perusahaan yang memproduksi beton ringan seperti bata ringan dan panel lantai. Pada periode Agustus, September, Oktober dan November 2012 perusahaan tidak mampu memenuhi permintaan konsumen akan bata ringan karena jumlah produk jadi dengan jumlah permintaan tidak sesuai. Pencapaian kapasitas produksi menjadi penting dalam memenuhi permintaan pasar. Peningkatan permintaan yang terjadi sewaktu-waktu, membuat PT SIK membutuhkan perencanaan kapasitas agar dapat memenuhi lonjakan permintaan. Metode pengukuran kerja yang digunakan adalah stop watch time study. Cara yang digunakan adalah mengambil sample waktu dalam tiap proses produksi. Perhitungan kapasitas dimulai dari uji kecukupan dan keseragaman data, mengukur standar waktu kerja dan line balancing. Dari hasil rancangan dapat dilihat bahwa kapasitas yang efektif dapat dikerjakan dalam 6 work station dari hasil line balancing dengan efisiensi 79,99% dan idle capacity sebesar 20,01%. Jumlah bata ringan yang dapat dihasilkan setiap hari per lini rata-rata sebesar 157 unit dan memiliki kelebihan jumlah tenaga kerja sebanyak 16 orang yang terbagi dalam 3 shift.Hal yang harus dilakukan oleh PT SIK adalah menambah mesin separating untuk menggantikan kinerja karyawan

    HUBUNGAN ANTARA SIKAP KONSUMEN DENGAN KEPUTUSAN PEMBELIAN HANDPHONE BLACKBERRY PADA WARGA RW 007 KELURAHAN CIRACAS JAKARTA TIMUR

    Get PDF
    SATRIO CAHYO WIBOWO The relationship between consumer attitudes with purchase decision Handphone Blackberry On the citizens of RW 007 Village Ciracas East Jakarta. Thesis, Jakarta: Commerce Education Courses. Department of Economics and Administration, Faculty of Economics, State University Jakarta. This study aimed to obtain data / facts right (authentic, true, valid) and trustworthy (reliable) about how far the relationship between consumer attitudes with purchase decision Handphone Blackberry On the citizens of RW 007 Village Ciracas East Jakarta. The research was conducted during the months from February to Mei 2013. The research method used was a survey method approach to correlation. This sampling technique using simple random sampling technique. The population was RW 007 Ciracas Village East Jakarta. Samples taken as many as 44 people, and carried out with the test requirements analysis. To capture the data variable X (consumer attitudes), used questionnaires shaped instrument, which spread to the RW 007, after it tested the validity of the content through a validation process that is calculating the correlation coefficient score points with the total score and the reliability test by Cronbach alpha formula. As for the Y variable (purchase decision) shaped instrument used questionnaires distributed to citizens RW 003. The results of the X variable reliability (consumer attitudes) amounted to 0.936. Test requirements analysis is done by looking at the regression equation is Ŷ = 41,27 + 0,552X. Next is the estimated regression error normality test on X using the test and obtained Liliefors Lhitung = 0.057 compared with Ltabel at the 0.05 level at 0.134. the Lo <Lt. This means that the error estimates Y over X is normally distributed. While the linearity test result Fcount (0.63) <F table (2,19), this means linear regression models were used. Test significance Fcount regression (17,71)> F table (4,00), this proves that the regression mean. Test the product moment correlation coefficient rxy yield of 0,545. Then proceed with the coefficient significance test using the t test. The results obtained are thitung (4,21), while the TTable at dk = n - 2 = 44-2 = 42, and the 0.05 level is 1.68, meaning thitung> TTable. The calculation of the coefficient of determination produce rxy2 = 0,5452 = 0,2967. This shows that 29,67% variation in purchase decision is determined by consumer attitudes. The conclusion of this study is that there is a positive relationship between purchase decision with consumer attitudes Handphone Blackberry On the Citizen of RW 007 Village Ciracas East Jakarta

    IMPLEMENTASI ISBAT WAKAF ATAS TANAH HASIL PERALIHAN HAK YANG DIPEROLEH DARI PROSES TUKAR GULING (Studi Tanah Wakaf Masjid Al Qurriyah Desa Trengguli Kecamatan Wonosalam Kabupaten Demak)

    Get PDF
    Tanah wakaf masjid memiliki kepastian hukum apabila tanah wakaf tersebut telah dilakukan peralihan hak dari wakif kepada ta’mir masjid. Pertanyaan yang timbul dari problem ini adalah: (1) Bagaimana implementasi isbat wakaf atas tanah hasil peralihan hak yang diperoleh dari proses tukar guling?; (2) Bagaimana kendala dalam implementasi isbat wakaf atas tanah hasil peralihan hak yang diperoleh dari proses tukar guling dan solusinya? Metode pendekatan menggunakan yuridis normatif. Spesifikasi penelitian menggunakan deskriptif analitis. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara dan kepustakaan. Metode analisis data menggunakan analisis kualitatif. Hasil pembahasan menyimpulkan: Pertama, Implementasi isbat wakaf atas tanah hasil peralihan hak yang diperoleh dari proses tukar guling, yaitu: (a) Alasan melakukan wakaf adalah sebagai amal ibadah. Wakaf dilakukan dengan cara tukar guling karena tanah yang dekat dengan masjid adalah tanah milik orang lain; (b) Dilihat dari keempat syarat sahnya perjanjian, maka isbat wakaf melalui tukar guling tanah merupakan bentuk perjanjian, dan perjanjian tersebut adalah sah menurut KUH Perdata; (c) Demi kepastian hukum tanah wakaf, diperlukan peralihan tanah tersebut dari wakif kepada ta’mir masjid untuk memberikan perlindungan hukum atas pengelolalan tanah milik masjid demi keperluan ibadah secara berkelanjutan. Kedua, Kendala dalam implementasi isbat wakaf atas tanah hasil peralihan hak yang diperoleh dari proses tukar guling dan solusinya, yaitu: (a) Kendala implementasi tukar guling tanah adalah proses negosiasi yang panjang karena tidak mudah untuk mencapai kecocokan objek tanah pengganti tanah wakaf tersebut; (b) Dilihat dari asas perjanjian, kendala yang dihadapi antara kedua belah pihak adalah belum mencapai keseimbangan dan kata sepakat tentang nilai tanah yang dijadikan objek tukar guling; (c) Untuk mengantisipasi kendala dalam proses tukar guling tanah, kedua belah pihak senantiasa melakukan negosiasi dan mediasi; (d) Teknik negosiasi yang digunakan kedua belah pihak merupakan teknik negosiasi interest based; (e) Melalui proses negosiasi dan mediasi ta’mir, akhirnya tukar guling tanah untuk keperluan wakaf Masjid Al Qurriyyah Trengguli dapat diselesaikan

    TINGKAT PENGETAHUAN TAKTIK DAN STRATEGI ANGGOTA UNIT KEGIATAN MAHASISWA BOLABASKET UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA DALAM BERMAIN BOLABASKET

    Get PDF
    Tingkat pengetahuan taktik dan strategi anggota UKM bolabasket UNY dalam bermain bolabasket belum pernah diteliti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan taktik dan strategi anggota UKM bolabasket UNY dalam bermain bolabasket. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif menggunakan metode survei dengan teknik pengambilan datanya menggunakan angket. Subyek dalam penelitian ini adalah mahasiswa anggota UKM bolabasket UNY yang berjumlah 30 responden. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan angket yang telah dikonsultasikan terlebih dahulu kepada ahli sebagai validitas konstruksi. Hasil uji validitas intrumen menunjukkan bahwa dari 35 item pertanyaan, 2 item dinyatakan gugur sehingga didapatkan 33 item pertanyaan yang valid dan mempunyai koefisien reliabilitas sebesar 0,957. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif kuantitatif yang dituangkan dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan taktik dan strategi anggota UKM bolabasket UNY dalam bermain bolabasket adalah sebanyak 0 mahasiswa (0%) mempunyai pengetahuan “rendah sekali”, 0 mahasiswa (0%) mempunyai pengetahuan “rendah”, 6 mahasiswa (20,00%) mempunyai pengetahuan “sedang”, 7 mahasiswa (23,33%) mempunyai pengetahuan “tinggi”, dan 17 mahasiswa (56,67%) mempunyai pengetahuan “tinggi sekali”

    Analisis Respon Minat Belajar Peserta Didik Terhadap Pembelajaran Fisika Berbasis Musik Materi Gelombang Bunyi

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon peserta didik terhadappembelajaran fisika terintegrasi musik gamelan dan gitar pada materi gelombangbunyi. Subyek penelitian ini adalah peserta didik kelas XI-XII SMA/sederajat padabeberapa sekolah di kabupaten jember. Metode penelitian ini menggunakan jenispenelitian deskriptif dengan bantuan distribusi presentase, statistik deskriptif danobservasi tidak terstruktur. Berdasarkan hasil penelitian menyatakan bahwarespon peserta didik terhadap potensi linkungan dan minat peserta didik yangberkaitan dengan seni musik masih kurang, sedangkan pemahaman peserta didiktentang konsep awal gelombang bunyi rata rata 80% responden sudahmemahaminya. Hasil penelitian juga menyatakan bahwa respon peserta didikterhadap konsep gelombang bunyi jika di integerasikan dengan fenomena musicrata rata 85% responden sudah memahami konsep gelombang bunyi terntegrasimusik

    Pengembangan dan Validitas Instrumen Tes Diagnostik Kemampuan Matematika pada Materi Listrik Magnet

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan instrumen tesdiagnostik matematika yang valid dan reliabel untuk mengukurkemampuan matematika calon guru fisika. Hal ini penting karena untukmemahami konsep fisika, mahasiswa memerlukan kemampuanmatematika sebagai bahasa dalam menterjemahkan permasalahan fisika.Instrumen tes diagnostik ini dikembangkan menggunakan metodepengembangan four-D. Ada empat langkah penelitian ini: (1) define, (2)design, (3) develop, dan (4) disseminate. Proses validasi instrumen adadua yaitu validasi ahli (ahli matematika, ahli fisika, dan ahli evaluasi) danvalidasi empiris. Tiga validator ahli merekomendasikan ada 68% soal tesyang valid tanpa revisi, dan 32% harus direvisi. Berdasarkan hasil validasiempiris, sebesar 70% instrumen tes diagnostik matematika valid danreliabel yang ditunjukkan dengan nilai alpha sebesar 0,729.Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan instrumen tesdiagnostik matematika yang valid dan reliabel untuk mengukurkemampuan matematika calon guru fisika. Hal ini penting karena untukmemahami konsep fisika, mahasiswa memerlukan kemampuanmatematika sebagai bahasa dalam menterjemahkan permasalahan fisika.Instrumen tes diagnostik ini dikembangkan menggunakan metodepengembangan four-D. Ada empat langkah penelitian ini: (1) define, (2)design, (3) develop, dan (4) disseminate. Proses validasi instrumen adadua yaitu validasi ahli (ahli matematika, ahli fisika, dan ahli evaluasi) danvalidasi empiris. Tiga validator ahli merekomendasikan ada 68% soal tesyang valid tanpa revisi, dan 32% harus direvisi. Berdasarkan hasil validasiempiris, sebesar 70% instrumen tes diagnostik matematika valid danreliabel yang ditunjukkan dengan nilai alpha sebesar 0,729

    PENDAMPINGAN KETRAMPILAN DAN PENGEMBANGAN USAHA BATIK CIPRAT UNTUK SEKOLAH LUAR BIASA (SLB) TUNAGRAHITA PADA YAYASAN AUTISMA SEMARANG

    Get PDF
    SLB-C Yayasan Autisma Semarang yang terletak dilokasi Perum Afa Permai Jl. Afa Raya no 3 Sendang MulyoTembalang Semarang mempunyai tujuan memberikan pelayanan pendidikan untuk Anak Berkebutuhan Khusus, sehingga mereka memperoleh hak yang sama dalam pendidikan. Untuk itu para siswa berkebuhan khusus perlu adanya pengembangan pelatihan ketrampilan untuk melatih kemandirian sekaligus menciptakan peluang usaha yang berupa pelatihan batik ciprat. Proses pendampingan ini diharapkan menghasilkan karya Batik Ciprat dengan ukuran 1,25 x 2,25 meter dengan berbagai motif oleh anak berkebutuhan khusus. Tahap awal pembuatannya dilakukan dengan pencairan malam yang diciprat-cipratkan pada kain putih dengan menggunakan sendok, sapu lidi, kuas dll, lalu dilanjutkan dengan pembentukan motif dengan menggunakan pewarna pakaian. Metode yang digunakan untuk mengevaluasi kegiatan ini yaitu menggunakan analisis SWOT. Analisis SWOT adalah metode perencanaan strategis yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan (strengths), kelemahan (weaknesses), peluang (opportunities), dan ancaman (threats) dalam suatu proyek atau suatu spekulasi bisnis. Keempat faktor itulah yang membentuk akronim SWOT (Strengths, Weaknesses, Opportunities, dan Threats)

    Komparasi Prestasi Belajar Fisika Kelas MIA Dan IIS dengan Model Pembelajaran Kontekstual Daring Berbasis Proyek

    Get PDF
    Prestasi belajar merupakan hasil belajar yang berfokus pada ranah kognitifpeserta didik. Prestasi belajar peserta didik pada hakikatnya merupakan cerminan dariusaha belajar peserta didik. Menganalisis lebih lanjut tentang prestasi belajar fisikayang dicapai di dalam kelas juga perlu untuk dilakukan. Prestasi belajar fisika inidiukur tidak hanya untuk kelas MIA (sains), namun diukur juga dalam kelas IIS(social). Dengan perlakuan yang sama, yaitu model pembelajaran daring berbasisproyek, prestasi belajar peserta didik jurusan MIA lebih baik dari prestasi belajarpeserta didik jurusan IIS

    Persepsi Mahasiswa STKIP Al Hikmah Terhadap Pembelajaran Berbasis (E-Learning) di Era Pandemi Covid-19

    Get PDF
    Persaingan pendidikan diera revolusi industri 4.0 menuntut sistem diIndonesia saat ini diharapakan dapat memberikan bekal pada mahasiswa denganketrampilan menggunakan (IPTEK). Kemajuan teknologi dan jaringan berkembangsemakin pesat, mahasiswa dituntut untuk dapat memanfaatkan e – learning, sebagaisalah satu bentuk inovasi pendidikan dalam pembelajaran. STKIP Al hikmah tentunyaingin meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang akan diarahkan padapenguasaan IPTEK dan informasi, meningkatan kualitas sumber daya manusiadiarahkan untuk membuat lulusan pendidikan yang lebih berkualitas agar dapatberdaya saing di kancah ASEAN dan mendorong perkembangan pendidikan diIndonesia. Untuk itu penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan PersepsiMahasiswa Terhadap Pembelajaran Berbasis Internet (E-Learning) di STKIP AlHikmah dalam Era Pendidikan Revolusi Industri 4.0. Jenis penelitian yang digunakanadalah penelitian deskriptif dengan teknik pengumpulan data menggunakan dataangket mahasiswa. Data penelitian ini dianalisis menggunakan distribusi persentase(%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi mahasiswa STKIP Al Hikmah padapembelajaran berbasis E-Learning direspon baik oleh mahasiswa
    corecore