We are not able to resolve this OAI Identifier to the repository landing page. If you are the repository manager for this record, please head to the Dashboard and adjust the settings.
PENGARUH KEMUDAHAN DAN PEMAHAMAN PENGGUNAAN SISTEM E-FILING TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DALAM MELAPORKAN SPT TAHUNAN DI KABUPATEN BEKASI
Kepatuhan Wajib Pajak Orang pribadi merupakan hal yang mutlak diperlukan dalam pencapaian target pendapatan negara dari sektor pajak. Salah satu bentuk kepatuhan WPOP adalah melalui pelaporan SPT tahunan baik secara langsung maupun melalui e-filing. E-filing merupakan media penyampaian SPT secara daring yang sesuai dengan perkembangan teknologi dan internet saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemudahan dan pemahaman dalam penggunaan e-filing terhadap Kepatuhan WPOP di Kabupaten Bekasi. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan pendekatan kuantitatif dengan analisis menggunakan regresi linear berganda. Data primer diperoleh dengan menggunakan kuesioner dengan responden berasal dari populasi Wajib Pajak Orang Pribadi di Kabupaten Bekasi dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Hasil analisis secara parsial menunjukkan bahwa variabel kemudahan dan pemahaman dalam penggunaan e-filing berpengaruh positif terhadap Kepatuhan WPOP. Hasil penelitian ini diharapakan menjadi masukan bagi berbagai pihak untuk menyempurnakan media e-filing sehingga tingkat kemudahan penggunaan lebih baik dan pemahaman pengguna semakin baik untuk menciptakan kepatuhan yang lebih baik lagi.
Kata Kunci: Kemudahan, Pemahaman, e-filing, SPT, Kepatuhan WPOP
Is data on this page outdated, violates copyrights or anything else? Report the problem now and we will take corresponding actions after reviewing your request.