Bertuah : Jurnal Syariah dan Ekonomi Islam
Not a member yet
131 research outputs found
Sort by
Pengaruh Iklan, Sistem COD dan Promo Gratis Ongkir terhadap Keputusan Pembelian Gen Z di Kota Jambi pada Aplikasi Tiktok Shop dalam Perspektif Ekonomi Islam
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah iklan, sistem cod dan promo gratis ongkir berpengaruh terhadap keputusan pembelian gen Z di Kota Jambi pada aplikasi Tiktok Shop dan untuk mengetahui bagaimana pandangan ekonomi Islam terhadap praktik jual beli melalui aplikasi Tiktok Shop. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah gen Z di kota Jambi, pengambilan sampel menggunakan rumus slovin dengan sampel yang berjumlah 100 responden. Data penelitian ini diolah melalui kuesioner. Selanjutnya, data penelitian ini diolah dengan analisis regresi linear berganda, uji t, uji F, uji koefisien determinasi (R2) dan uji dominan. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa variabel Iklan dan Promo Gratis Ongkir berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian gen Z di Kota Jambi pada aplikasi Tiktok Shop akan tetapi variabel Sistem COD tidak berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian gen Z di Kota Jambi pada aplikasi Tiktok Shop, Praktik jual beli dengan menggunakan aplikasi Tiktok Shop ini merupakan jual beli yang di perbolehkan dengan memastikan transaksi memenuhi prinsip-prinsip ekonomi Islam
Pengaruh Layanan Bank Syariah Indonesia terhadap Kepuasan Mahasiswa FEBI (Studi pada Mahasiswa FEBI UIN STS Jambi)
Kepuasan dan ketidakpuasan nasabah adalah hasil penilaian nasabah terhadap apa yang diharapkannya dengan membeli dan menggunakan suatu produk jasa bank. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap Pengaruh Layanan Bank Syariah Indonesia Terhadap Kepuasan Mahasiswa FEBI (Studi pada Mahasiswa FEBI UIN STS Jambi). Skripsi ini menggunakan pendekatan kuantitatif menggunakan metode analisis statistik regresi sederhana secara parsial dengan sampal berjumlah 89 nasabah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tangible (bukti fisik) (X1) memiliki pengaruh terhadap kepuasan mahasiswa FEBI secara parsial, reability (kehandalan) (X2) memiliki pengaruh terhadap kepuasan mahasiswa FEBI secara parsial, responsiveness (tanggapan) (X3) tidak memiliki pengaruh terhadap kepuasan mahasiswa FEBI secara parsial, assurance (jaminan) (X4) memiliki pengaruh terhadap kepuasan mahasiswa FEBI secara parsial, emphaty (empati) (X5) tidak memiliki pengaruh terhadap kepuasan mahasiswa FEBI secara parsial. Secara simultan dapat diketahui bahwa tangible (bukti fisik), reability (kehandalan), responsiveness (tanggapan), assurance (jaminan) dan emphaty (empati)secara bersama-sama atau simultan berpengaruh terhadap kepuasan mahasiswa FEBI
Tradisi Tepuk Tepung Tawar dalam Tinjauan Hukum Islam
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tradisi tepuk tepung tawar dalam tinajuan hukum Islam. Penelitian ini merupakan penelitian pustaka, dengan bahan hukum primer (a) Kitab, buku, jurnal yang berhubungan dengan pembahasan (b) Bahan hukum sekunder dalam penelitian ini adalah artikel, kamus, ensiklopedi dan lainnya. Data dianalisis dengan metode diskripsi dan konten analisis. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa tradisi tepuk tepung tawar yang dilakukan sebagian masyarakat merupakan adat kebiasaan (uruf” baca: bahasa agama) yang turun-temurun yang tidak bertentangan dengan syariat Islam. Karena di dalamnya tidak ada unsur-unsur yang melanggaar ketentuan syaraiat agama, seperti syirik (mempersekutukan Allah SWT) dan lain-lainya. Justru di dalamnya banyak memberi pelajaran, membawa kebaikan-kebaikan dan kemaslahatan. Oleh karena itu, tradisi tepuk tepung tawar sangat perlu sekali dilestarikan dan jangan sampai hilang ditelan bumi seiring berjalannya waktu dan kemajuan teknologi
Analisis Strategi Peningkatan Omzet Penjualan pada Home Industry Bumbu Diva dalam Perspektif Etika Bisnis Islam di Kecamatan Paal Merah Kota Jambi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mendorong peningkatan omzet penjualan dan strategi peningkatan omzet penjualan pada Home Industry Bumbu Diva dalam perspektif etika bisnis Islam. Metode penelitian ini adalah penelitian kualitatif, informan dalam penelitian ini adalah pemilik Home Industry Bumbu Diva dan konsumen Bumbu Diva. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga jual, produk, promosi, saluran distribusi dan mutu merupakan faktor-faktor yang mempengaruhi peningkatan omzet penjualan pada home industry Bumbu Diva. Strategi yang dapat digunakan home industry Bumbu Diva untuk peningkatan omzet penjualan yakni ada strategi SO melalui optimalisasi kualitas produk dan cita rasa untuk memasuki pasar yang lebih luas, stratetgi WO melalui peningkatan kemasan inovatif, strategi ST dengan menjalin kerja sama dengan petani lokal dan strategi WT melalui peningkatan formula kemasan yang lebih baik
Analisis Faktor-Faktor yang Mendorong Keputusan Nasabah Menggunakan Program Tepat Pembiayaan Syariah Kelompok
Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor-faktor yang mendorong nasabah menggunakan program Tepat Pembiayaan Syariah Kelompok di BTPN Syariah dengan metode kualitatif menggunakan data primer melalui observasi langsung, wawancara, dan dokumentasi. Hasilnya menunjukkan bahwa mekanisme pemberian pembiayaan program tepat pembiayaan syariah kelompok di BTPN Syariah melalui tahapan pre-marketing, sosialisasi, pengecekan data diri dan BI Checking, survei, wawancara, Pelatihan Dasar Keanggotaan (PDK), pembentukan kelompok, serta monitoring dan evaluasi. Faktor-faktor yang mendorong nasabah menggunakan program ini adalah pengetahuan produk, kepercayaan, dan sosialisasi. Bank memberikan informasi yang membantu nasabah memahami produk dan proses pengajuan yang mudah serta pelayanan ramah meningkatkan kepercayaan. Sosialisasi rutin juga berperan penting dalam keputusan nasabah. Upaya bank BTPN Syariah dalam meningkatkan pemberdayaan ekonomi ummat melalui pemberian akses pembiayaan yang mudah, pelatihan kewirausahaan dan pendampingan rutin bagi nasabah, pelaksanaan akad murabahah sesuai dengan fatwa DSN-MUI, sistem tanggung renteng sesuai dengan akad kafalah
Pengaruh Persepsi, Kemudahan , Kualitas Informasi Terhadap Minat Masyarakat Dalam Menggunakan Layanan Mobile Banking Syariah (Studi Kasus Pada Masyarakat di Provinsi Jambi)
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh persepsi, kemudahan dan kualitas informasi terhadap minat masyarakat dalam penggunaan layanan mobile banking bank syariah di provinsi jambi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jumlah masyarakat di Provinsi Jambi tahun 2023. Metode pengambilan sampel menggunakan metode Random Sampling dari jumlah populasi yang ada. Menggunakan perhitungan rumus Slovin dengan hasil 97 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Data hasil kuesioner diolah menggunakan analisis Partical Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi, kemudahan dan kualitas informasi berpengaruh terhadap minat masyarakat dalam penggunaan layanan mobile banking bank syariah di provinsi jambi. Variabel kualitas informasi merupakan variabel yang paling dominan mempengaruhi minat masyarakat dalam penggunaan layanan mobile banking bank syariah di provinsi jambi
Analisis Pengaruh Promosi Model AIDA terhadap Keputusan Berdonasi melalui Media Sosial Instagram (Studi pada LAZ OPSEZI Kota Jambi)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh variabel AIDA secara parsial dan signifikan terhadap keputusan berdonasi dan seberapa besar variabel AIDA secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan berdonasi. Populasi yang ditentukan adalah seluruh followers akun @laz_opsezi yang berjumlah 2014 followers.Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan metode hair dan diperoleh responden sebanyak 80 orang dengan 2 kriteria yaitu followers aktif LAZ OPSEZI dan pernah berdonasi.Pengukuran instrument menggunakan uji validitas dan reliabilitas,kemudian dilanjutkan dengan uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda serta uji t dan f. Hasil dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh positif secara parsial antara attention (X1), interest (X2), dan action (X4) terhadap keputusan berdonasi (Y) responden namun tidak dengan desire (X3).Jika diuji secara simultan variabel attention (X1), interest (X2), desire (X3), dan action (X4) memiliki pengaruh signifikan terhadap keputusan berdonasi (Y) sebesar 37,6% . Hal ini menunjukkan bahwa meskipun variabel-variabel yang diteliti memiliki pengaruh yang signifikan, masih ada variabel lain yang berpotensi mempengaruhi keputusan berdonasi melalui media sosial Instagram yang belum diteliti dalam penelitian ini
Pengaruh Faktor UMR, Tingkat Inflasi dan Pengeluaran Per Kapita terhadap Tingkat Kemiskinan di Kota Jambi
Penelitian ini berjudul Pengaruh Faktor UMR, Tingkat Inflasi Dan Pengeluaran Per Kapita Terhadap Tingkat Kemiskinan Di Kota Jambi. Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk menjelaskan pengaruh secara parsial UMR, tingkat inflasi dan pengeluaran per kapita terhadap tingkat kemiskinan masyarakat Kota Jambi. 2) Untuk menjelaskan pengaruh secara simultan UMR, tingkat inflasi dan pengeluaran per kapita terhadap tingkat kemiskinan masyarakat Kota Jambi. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah dengan pendekatan kuantitatif. Hasil penelitian ini adalah: 1) Dari hasil uji regresi ditemukan bahwa secara parsial UMR tidak berpengaruh signifikan terhadap Kemiskinan di Kota Jambi. 2) Dari hasil uji regresi ditemukan bahwa secara parsial Inflasi berpengaruh signifikan terhadap Kemiskinan di Kota Jambi. 3) Dari hasil uji regresi ditemukan bahwa secara parsial Pengeluaran Per Kapita tidak berpengaruh signifikan terhadap Kemiskinan di Kota Jambi. 4) Secara simultan, UMR, Inflasi dan Pengeluaran Per Kapita berpengaruh signifikan terhadap Kemiskinan di Kota Jambi
Analisis Pengaruh Kualitas Layanan Dan Presepsi Cybercrime Terhadap Loyalitas Nasabah Pengguna E-Banking Pada Bank Syariah Indonesia Kota Jambi
Penelitian ini berjudul Analisis Pengaruh Kualitas Layanan dan Presepsi Cybercrime Terhadap Loyalitas Nasabah Pengguna E-Banking Pada Bank Syariah Indonesia Kota Jambi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kualitas Layanan Dan Presepsi Cybercrime Terhadap Loyalitas Nasabah Pengguna E-Banking Pada Bank Syariah Indonesia Kota Jambi. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif, dengan sumber data primer. Populasi pada penelitian adalah seluruh nasabah Bank Syariah Indonesia di Kota Jambi, jumlah populasi yang tidak menentu dan tidak diketahui data nasabahnya dikarenakan kerahasiaan pihak bank, maka populasi harus dibatasi dengan penentuan pengambilan sampel, dan sampel penelitian ini berjumlah 120 nasabah yang diambil. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji t Parsial, uji F Simultan, koefisien determinasi, serta dilanjutkan dengan analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Kualitas Layanan berpengaruh secara parsial dan variable Presepsi Cybercrime juga berpengaruh secara parsial terhadap Loyalitas Nasabah Pengguna E-Banking Pada Bank Syariah Indonesia Kota Jambi. Sedangkan secara simultan variabel Kualitas Layanan dan Presepsi Cybercrime berpengaruh terhadap Loyalitas Nasabah Pengguna E-Banking Pada Bank Syariah Indonesia Kota Jambi
Nilai dan Fondasi Pembangunan Ekonomi Dalam Islam
Pembangunan Ekonomi dalam perspektif Islam berfokus pada keseimbangan antara aspek material dan non-material yang didasarkan pada nilai-nilai moral Islam. Tujuan utama bukan hanya untuk mencapai kesejahteraan dunia, tetapi juga kebahagiaan di akhirat. Artikel ini bertujuan untuk menguraikan nilai-nilai dan dasar-dasar yang mendasari pembangunan ekonomi dalam Islam, yang meliputi prinsip-prinsip tauhid, rububiyah, khilafah, dan tazkiyah. Prinsip tauhid menekankan bahwa seluruh aktivitas manusia, termasuk yang berhubungan dengan alam dan sumber daya, harus berada dalam kerangka hubungan dengan Allah. Rububiyah mengakui bahwa Allah adalah pencipta dan pemelihara alam, yang menyediakan rezeki dengan kebijaksanaan yang tak terbatas. Khilafah menggarisbawahi bahwa manusia bertanggung jawab sebagai wakil Allah di bumi, dan tazkiyah berkaitan dengan penyucian diri dalam hubungannya dengan Allah, sesama, dan lingkungan